Resep Udang Balado Padang yang Pedasnya Mantap untuk Sahur

4.8/5
(112 rating)

Download Resep

Simpan Resep

Rindu dengan cita rasa Udang Balado Padang yang tak pernah absen dari deretan menu hidangan kala berkunjung ke rumah makan Padang? Yuk, simak resep lengkapnya dan langkah mudah pembuatannya.

Less
Udang Balado Padang yang Pedasnya Mantap untuk Sahur
Udang Balado Padang yang Pedasnya Mantap untuk Sahur
bahan
cara membuat
testi diskusi
deskripsi
  • bahan

    ·
    4 porsi
  • 400 g udang sedang, buang kepala dan kakinya
  • 2 sdm air jeruk nipis
  • 2 sdt garam
  • 4 sdm minyak goreng
  • 4 lembar daun jeruk
  • 3 lembar daun salam
  • 3 cm lengkuas, memarkan
  • 2 batang serai, memarkan
  • 10 buah mata pete
  • 2 batang daun bawang, potong 1 cm
  • bumbu, haluskan:

  • 12 butir bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 8 buah cabe merah besar
  • 6 buah cabai merah keriting
  • 5 buah cabe rawit merah
  • 2 cm jahe, bakar
  • 1 sdt gula pasir

Cara Membuat

·
20 menit
  1. Lumuri udang dengan air jeruk nipis dan 1 sdt garam. Diamkan selama 5 menit. Sisihkan.

  2. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus, daun jeruk, daun salam, lengkuas, dan serai hingga harum.

  3. Masukkan pete, udang, dan daun bawang, aduk hingga rata. Masak hingga udang matang. Angkat. Sajikan segera.

TIPS:

Gunakan sisa kepala udang untuk bahan baku pembuatan kaldu udang yang gurih.

Mendekati akhir bulan Ramadhan, sudah kumpulkan menu Lebaran? Selain opor ayam , rendang , dan sayur godog , ada satu menu yang tak boleh ketinggalan, yakni Udang Balado Padang. Biasanya Udang Balado Padang ini disajikan untuk varian menu lauk Lebaran yang menyumbang rasa pedas, gurih dan manis.

Pilih udang sedang untuk membuat Udang Balado Padang ini. Jangan lupa buang kepala, kaki dan kerat punggungnya untuk menghilangkan kotoran di punggungnya. Setelah itu hilangkan bau amis udang dengan cara memberikan jeruk nipis dan garam kemudian diamkan selama 5 menit saja. Udangnya tidak perlu digoreng sebelum dimasak ke dalam balado. Setelah udangnya didiamkan, lanjut buat bumbu baladonya.

Biar bumbu baladonya tidak hanya pedas, tambahkan rempah seperti daun jeruk, daun salam, lengkuas dan serai. Memasak bumbu balado harus sampai benar-benar matang supaya tidak bau langu. Ciri bumbunya matang, bumbu akan berubah warna, mengeluarkan minyak alami dan harum aromanya. Biar Udang Balado Padang tambah nikmat, jangan lupa tambahkan petai. Petainya dikeluarkan dulu dari kulitnya baru dicampur setelah udangnya dimasak. Memasak udangnya harus sampai matang dan tidak membutuhkan waktu yang lama. Terakhir, tinggal tambahkan irisan daun bawang supaya harum dan tambah nikmat. Selain disajikan dengan ketupat dan menu lain, Udang Balado Padang ini juga pas dimakan dengan nasi panas.

Rating resep ini

Seberapa endeus resep ini

BERI RATING

Download Resep

Simpan Resep
Bagikan