Makanan Korea ini Ternyata Mirip dengan Makanan Indonesia, Pantesan Banyak yang Suka!
Makanan Korea ini Ternyata Mirip dengan Makanan Indonesia, Pantesan Banyak yang Suka!

Rupanya ada beberapa makanan korea yang ternyata mirip dengan Indonesia lho!

Makanan Korea adalah salah satu makanan yang trending di Indonesia. Rupanya ada beberapa makanan korea yang ternyata mirip dengan Indonesia lho!

Demam Korea yang melanda Indonesia menyebabkan makanan dari negara ginseng tersebut menjadi booming juga. Semakin banyak restoran yang menjual makanan khas Korea di Indonesia.

Bila diperhatikan, makanan Korea tidak jauh berbeda dengan makanan Indonesia. Makanan Korea yang populer di Indonesia bukanlah makanan yang ekstrim, namun makanan yang masih bisa diterima oleh lidah orang Indonesia. Berikut ini beberapa makanan Korea yang mirip dengan makanan Indonesia.

1/ Japchae

Meskipun pengucapannya hampir sama, japchae Korea tidak sama dengan capcay Indonesia. Japchae ini malah mirip dengan bihun goreng lho. Sekilas penampilan japchae mirip dengan bihun goreng, namun bahan mie yang digunakan berbeda.

Japchae menggunakan mie bening yang berbahan dasar pati ubi manis. Selain mie, bahan lainnya adalah aneka sayuran seperti layaknya bihun goreng.

2/ Omuk/Odeng

Omuk atau odeng adalah makanan streetfood yang biasanya dijumpai dengan tteokpokki. Makanan yang satu ini adalah olahan ikan yang dibentuk menjadi sate. Di Indonesia, ENDEUSiast bisa membayangkan rasa omuk ini seperti otak-otak ikan. Hanya saja tekstur omuk lebih kenyal dan elastis.

3/ Bulgogi

Bila di Indonesia ada semur daging, makan di Korea ada Bulgogi. Bulgogi adalah salah satu makanan populer di Korea yang berbahan dasar daging sapi yang dimasak dengan cara tumis. Rasa bulgogi ini cenderung manis dan gurih sehingga rasanya cukup mirip dengan semur daging yang ada di Indonesia.

4/ Namul

Namul adalah salah satu istilah untuk sayuran yang dimasak dengan cara urap. Di Indonesia sendiri ada sayur urap, namun di Korea dikenal sebagai namul. Sayuran yang digunakan untuk namul bisa apa saja misalnya sawi, pokchoy, kecambah, bayam, dan sebagainya.

Berbeda dengan sayur urap Indonesia yang menggunakan bumbu kelapa, di Korea namul menggunakan bumbu minyak wijen, cabai, bawang putih, dan kecap asin. Agar lebih sedap, namun biasanya ditaburi dengan wijen sangria ketika disajikan,

5/ Jeon

Tidak hanya Indonesia yang punya bakwan sayur atau bala-bala, di Korea juga ada gorengan sejenis dengan nama Jeon. Jeon ini adalah istilah untuk semua jenis gorengan di Korea. Bahan yang digunakan bisa bermacam-macam misalnya daun bawang, sayuran, seafood, kentang, dan sebagainya.

Gorengan ala Korea ini juga menggunakan tepung terigu sebagai bahan utama dan diberi isian sesuai selera. Kalau gorengan Indonesia disajikan dengan bumbu petis, di Korea jeon disajikan dengan kecap asin yang sudah diberi potongan bawang bombay, cabai, dan sedikit cuka.

Endeustorial

Ikuti Instagram