Bahan Pengganti Bumbu Masakan
Bahan Pengganti Bumbu Masakan

Gunakan bahan ini untuk menggantikan bumbu masakan yang susah dicari.

Sulit mencari bumbu masakan tertentu? Gunakan bahan ini untuk menggantikan bumbu masakan yang susah dicari.

Bumbu adalah salah satu unsur penting saat memasak, karena membuat masakan menjadi lezat. Dalam satu kali memasak, ada lebih dari lima bumbu masakan yang bisa digunakan. Beberapa bumbu yang biasa digunakan adalah bawang merah, bawang putih, cabai, dan sebagainya. Selain bumbu dasar, ada juga beberapa bumbu tambahan lain yang banyak digunakan dalam masakan. Lalu apa jadinya bila ada bumbu masakan yang digunakan dalam resep, namun susah dicari?

Berikut ini beberapa bumbu masakan yang bisa digunakan untuk menggantikan bumbu lain.

1/ Tepung Maizena

Tepung maizena adalah salah satu tepung yang biasa digunakan untuk mengentalkan masakan seperti cap cay atau sup. Tepung ini dibuat dari pati jagung. Kalau di resep masakan membutuhkan tepung maizena namun sedang tidak punya di rumah, ENDEUSiast bisa menggantikan tepung ini dengan tepung terigu biasa. ENDEUSiast bisa menggunakan takaran tepung maizena dengan tepung terigu dengan takaran yang sama.

2/ Tepung Roti

Tepung roti adalah tepung yang digunakan untuk makanan yang digoreng. Namun kalau ENDEUSiast tidak mempunyai tepung roti ENDEUSiast bisa menggantikan tepung ini dengan oatmeal ataupun dengan remahan crackers asin. ENDEUSiast bisa menghancurkan cracker asin hingga menjadi remahan dan gunakan untuk membalur makanan.

3/ Bumbu Ngohiong

Bumbu Ngohiong adalah salah satu bumbu populer yang digunakan untuk masakan Cina. Bumbu yang satu ini dibuat dari campuran beberapa rempah-rempah dengan cabai kering. Kalau ENDEUSiast tidak mempunyai bumbu Ngohiong, ENDEUSiast bisa menggantikannya bumbu yang dibuat sendiri dengan bahan-bahan jintan, pekak, merica, kayu manis dan cengkeh. Semua bahan ditumbuk menjadi satu dan kemudian bisa digunakan sebagai pengganti bumbu Ngohiong.

4/ All Spices

All Spices adalah bumbu yang biasa digunakan untuk membuat kue yang manis. Namun kalau ENDEUSiast tidak punyai bumbu All Spices ini, ENDEUSiast bisa menggantikannya dengan bubuk kayu manis, pala bubuk, dan cengkeh bubuk yang dicampur jadi satu.

5/ Kecap Jepang

Kalau memasak masakan Jepang, memang kurang lengkap bila tidak menggunakan kecap Jepang atau Shoyu. Kecap Jepang atau kecap asin Jepang ini bisa digantikan dengan kecap asin biasa yang diberi sedikit air. Meskipun rasanya mungkin tidak sama dengan Shoyu, namun setidaknya rasa masakan tidak jauh berbeda dengan resep aslinya.

6/ Madu

Madu adalah salah satu bahan yang banyak digunakan dalam masakan. Kalau ENDEUSiast tidak mempunyai madu, ENDEUSiast bisa menggantikan madu dengan gula dan air. ENDEUSiast bisa menggunakan gula dan air yang diaduk menjadi satu. Namun jangan gunakan terlalu banyak gula karena rasa manis gula dan madu berbeda.

Itulah bumbu-bumbu yang bisa ENDEUSiast gunakan sebagai bumbu pengganti. Selamat mencoba!

Endeustorial

Ikuti Instagram