Resep Mie Goreng Shirataki

5.0/5
(6 rating)

Download Resep

Simpan Resep

Mie Shirataki biasanya sering dikonsumsi orang yang sedang diet. Olah Mie shirataki dengan sayuran dan tambahkan irisan telur dadar dan taburi wijen, agar semakin nikmat!

Less
bahan
cara membuat
testi diskusi
  • bahan

    ·
    2 porsi
  • 1 l air
  • 300 g mie shirataki
  • 2 sdm minyak goreng
  • 4 siung bawang putih, iris tipis
  • 3 butir bawang merah, iris tipis
  • 50 g wortel, iris tipis memanjang
  • 5 lembar sawi hijau, potong-potong
  • 2 batang daun bawang cung, potong ukuran 3 cm
  • saus, campur jadi satu:

  • 1 sdm minyak wijen
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdt brown sugar
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt merica hitam bubuk
  • pelengkap:

  • telur dadar, iris tipis
  • wijen sangrai

Cara Membuat

·
25 menit
  1. Dalam panci, rebus air hingga mendidih. Masukkan shirataki, rebus sebentar, angkat, tiriskan.

  2. Panaskan minyak dalam wajan. Tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum. Tambahkan wortel, sawi hijau, dan daun bawang cung. Aduk rata.

  3. Tuang shirataki, dan saus bumbu. Aduk hingga rata dan semua bahan matang. Angkat.

  4. Pindahkan ke piring saji, sajikan hangat bersama pelengkap.

TIPS:

Jika suka, bisa ditambahkan udang atau daging saat menumis agar hidangan lebih lezat.

Rating resep ini

Seberapa endeus resep ini

BERI RATING

Download Resep

Simpan Resep
Bagikan