Resep Lumpia Rendang

5.0/5
(2 rating)

Download Resep

Simpan Resep

Camilan enak untuk mengolah sisa Rendang Daging. Acar dalam lumpia memberi rasa segar sekaligus menyeimbangkan tekstur berminyak.

Less
bahan
cara membuat
testi diskusi
  • bahan

    ·
    12 porsi
  • 12 lembar kulit lumpia siap pakai
  • 1 butir telur, kocok lepas
  • minyak goreng
  • isi:

  • 70 g soun, seduh air panas, tiriskan
  • 8 potong rendang daging, suwir suwir
  • 1 batang daun bawang, ambil bagian hijau, iris korek api
  • acar:

  • 50 g bengkuang, iris korek api
  • 50 g wortel, iris korek api
  • 2 sdt cuka
  • 2 sdt gula
  • ½ sdt garam

Cara Membuat

·
35 menit
  1. Acar: Dalam wadah campur semua bahan, aduk rata. Sisihkan hingga layu.

  2. Letakkan kulit lumpia di atas talenan. Tata soun, rendang daging, daun bawang, dan acar. Lipat berbentuk amplop, gulung dan padatkan. Olesi sedikit telur pada tepian kulit agar lekat. Lakukan hingga semua bahan habis.

  3. Goreng dalam minyak hingga kulit berubah warna dan renyah. Angkat. Tiriskan. Sajikan hangat segera.

TIPS:

Sisa Gulai atau Opor Ayam juga bisa dijadikan isian untuk resep ini.

Rating resep ini

Seberapa endeus resep ini

BERI RATING

Download Resep

Simpan Resep
Bagikan