Resep Beef Pho Lemonilo

4.4/5
(200 rating)

Download Resep

Simpan Resep

Gurihnya kuah dengan perpaduan bumbu yang pas bisa kamu nikmatin dalam semangkuk Beef Pho Lemonilo ini. Masak bareng Gita yuk!

Pas belanja bahan-bahannya, jangan lupa langsung upload struk belanja @lemonilo dari supermarket/minimarket ke aplikasi @getplusid buat dapetin poin. Makin banyak belanja produk Lemonilo, makin banyak juga poinnya!

Belum punya aplikasi GetPlus? Download sekarang juga di App Store/Play Store pakai kode referral: ENDEUSTV karena kamu bisa dapetin bonus 30.000 poin. Nah, poin GetPlus bisa ditukar dengan voucher belanja, F&B, utensils, produk elektronik, dan lainnya.

Yuk langsung bikin Beef Pho Lemonilo untuk sajian spesial di rumah!

Less
bahan
cara membuat
testi diskusi
  • bahan

    ·
    4 porsi
  • 1 kg tulang kaki sapi
  • 4 l air
  • 150 g bawang bombai, potong 2 bagian, iris tipis
  • 6 siung bawang putih, memarkan
  • 3 cm jahe, memarkan
  • 3 cm kayu manis
  • 2 buah pekak
  • 2 butir cengkeh
  • 4 sdm kecap ikan
  • 2 sdt gula pasir
  • ½ sdt kaldu sapi bubuk
  • ½ sdt merica bubuk
  • 600 g Lemonilo mie Kering
  • 100 g daging sukiyaki
  • pelengkap:

  • toge, bersihkan
  • daun ketumbar
  • daun mint
  • daun thai basil
  • daun bawang, iris tipis
  • jeruk nipis

Cara Membuat

·
30 menit
  1. Dalam sebuah panci, masukkan tulang kaki sapi dan 2 L air, masak hingga mendidih. Angkat, sisihkan tulang kaki sapi dan buang air rebusan pertamanya.

  2. Masukkan kembali tulang kaki sapi ke dalam panci, tambahkan sisa air, bawang bombai, bawang putih, jahe, kayu manis, pekak, dan cengkeh, aduk rata. Masak dengan api besar hingga mendidih.

  3. Kecilkan api. Tambahkan kecap ikan, gula pasir, kaldu sapi bubuk, dan merica bubuk, aduk rata. Masak hingga bumbu meresap dan cairan berkurang menjadi ± 1,7 L). Angkat, sisihkan.

  4. Rebus Lemonilo Mie Kering hingga matang, angkat, tiriskan. Masukkan mie ke dalam 4 buah mangkuk saji.

  5. Penyajian: Susun 4 - 5 lembar daging sukiyaki dalam setiap mangkuk saji. Tambahkan toge di atasnya.

  6. Panaskan kembali kuah kaldu hingga benar-benar mendidih. Segera siramkan kuah panas dalam jumlah banyak ke dalam mangkuk. Santap segera bersama sisa pelengkap.

Rating resep ini

Seberapa endeus resep ini

BERI RATING

Download Resep

Simpan Resep
Bagikan