Resep Bakcang Halal Dengan Isian Daging Sapi Cincang

4.8/5
(5 rating)

Download Resep

Simpan Resep

Beras ketan aron isi tumisan daging bumbu kecap manis yang dibungkus dengan daun bambu besar. Dibentuk menjadi piramida dan diikat dengan tali dapur atau tali bambu adalah ciri khas bakcang. Direbus lalu ditiriskan dengan cara digantung hingga dingin, agar tekstur nasi tidak terlalu basah.

Less
Bakcang Halal Dengan Isian Daging Sapi Cincang
Bakcang Halal Dengan Isian Daging Sapi Cincang
bahan
cara membuat
testi diskusi
  • bahan

    ·
    12 porsi
  • 400 ml air
  • 300 g beras ketan
  • 1 sdt garam
  • 24 lembar daun bambu besar
  • 12 buah tali bambu
  • isi:

  • 4 sdm minyak goreng
  • 200 g jamur shiitake
  • 10 butir bawang merah, haluskan
  • 6 siung bawang putih, haluskan
  • 3 batang daun bawang, iris halus
  • 450 g daging sapi giling
  • 300 ml air
  • 150 ml kecap manis
  • 3 sdm saus tiram
  • 3 sdm kecap asin
  • ½ sdm kaldu sapi bubuk
  • 1½ sdt garam
  • 12 buah cabai rawit merah

Cara Membuat

·
120 menit
  1. Dalam panci, masukkan air, beras ketan, dan garam. Rebus hingga setengah matang, angkat. Bagi jadi 12 bagian. Sisihkan.

  2. Isi: Panaskan minyak dalam wajan, tumis jamur hingga harum. Masukkan bawang merah, bawang putih, dan daun bawang. Tumis hingga harum.

  3. Masukkan daging, tumis hingga berubah warna. Tuang air, kecap manis, saus tiram, kecap asin, kaldu sapi, dan garam. Masak hingga mulai mengental, angkat. Sisihkan.

  4. Letakkan dua lembar daun bambu setengah bertumpuk agar permukaan tengah lebih lebar. Tekuk membentuk segitiga, masukkan 1 bagian nasi ketan. Buat cekungan di tengah nasi. Tambahkan 2 sdm isi dan 1 buah cabai rawit. Tutup dengan 1 bagian nasi ketan dan padatkan. Bungkus, ikat dengan tali bambu. Ulangi hingga bahan habis.

  5. Rebus selama 1 jam dengan api sedang. Angkat, tiriskan sambil digantung,dinginkan. Sajikan atau simpan dalam kulkas untuk disajikan nanti.

TIPS:

Tipiskan tulang daun bambu lalu blansir agar mudah dilipat, dibersihkan dengan lap basah di kedua sisinya agar bulu halus pada bambu hilang.

Rating resep ini

Seberapa endeus resep ini

BERI RATING

Download Resep

Simpan Resep
Bagikan