5 Bahan Saus Salad Buah Selain Mayones yang Enggak Kalah Enak
5 Bahan Saus Salad Buah Selain Mayones yang Enggak Kalah Enak

5 Bahan Saus Salad Buah Selain Mayones yang Enggak Kalah Enak

Menikmati salad buah tanpa harus ada rasa bersalah, buruan coba 5 bahan saus salad buah selain mayones-kental manis yang enggak kalah enak ini, nih!

Salad menjadi salah satu makanan sehat yang banyak digemari orang.

Tak hanya terbuat dari aneka sayuran, salad juga dibuat dengan buah.

Di Indonesia sendiri salad buah banyak penggemarnya karena memaduka rasa manis dan asam segar.

Salad buah yang sering kita makan sausnya biasanya terbuat dari paduan mayones dan kental manis.

Sayangnya meski rasanya creamy ini jika dimakan terlalu banyak akan menimbulkan rasa eneg dan maghte.

Selain itu, dibuat dengan komposisi ini terus menerus tentu siapa saja yang menikmatinya akan cepat bosan, bukan?

Makanya, biar tidak cepat bosan, sekarang saatnya kita mencoba bahan saus salad buah lain selain mayones dan kental manis yang enggak kalah enak.

Toh ternyata banyak sekali bahan-bahan di luar sana yang bisa kita sulap menjadi saus salad buah.

Rasa salad buahnya dijamin makin enak dan tidak membosankan, deh.

Ini dia 5 bahan saus salad buah selain mayones dan kental manis biar tidak cepat bosan!

Baca Juga: Resep Salad Buah Gulung

1/ Buah Naga

Buah naga tidak hanya enak dimakan, tetapi juga bisa kita sulap menjadi saus salad buah. Cara membuat saus salad dari buah naga juga gampang banget, kok.

Sebelum diolah menjadi saus salad buah, ada baiknya kita bekukan dulu buah naganya di freezer selama semalaman.

Habis dibekukan, haluskan dengan cara dibelnder lalu langsung tuang di atas aneka buah yang sudah dipotong.

Jika ingin menambahkan rasa, bisa blender buah naga dengan yoghurt lalu tambahkan sedikit madu.

Sebaiknya gunakan buah naga yang berwarna magenta agar memberi warna cantik pada salad buah yang kita buat.

Baca Juga: Resep Salad Buah Tropis

2/ Fruit Vinaigrette

Selain dibuat dengan yoghurt, mayones dan kental manis, kita bisa membuat saus salad buah dengan resep saus fruit vinaigrette.

Bahan-bahan untuk membuat saus ini adalah minyak zaitun, cuka apel atau bisa diganti dengan air lemon, buah-buahan dan madu untuk rasa manis.

Cara membuat saus ini super gampang, kita tinggal mencampur semua bahan dan menghaluskannya.

Rasa saus salad satu ini beda banget, rasanya tidak creamy saja tapi ada aroma dari minyak zaitun yang digunakan.

Buah yang digunakan bisa berupa kiwi, stroberi, apel dan banyak lagi.

Setelah sausnya jadi, tinggal campur saja deh dengan buah-buahan yang sudah dipotong.

Baca Juga: Resep Salad Buah Yoghurt

3/ Avokad

Buah lain yang bisa digunakan untuk membuat saus salad buah adalah avokad. Avokad ini memiliki daging buah yang tebal dan cocok kita jadikan saus salad buah.

Tak seperti buah naga, avokad tak perlu dibekukan dulu sebelum dihaluskan. Tektsur dagingnya saat diblender pun akan tetap kental.

Jangan menambahkan gula, kalau mau manis, kita tambahkan saja madu. Bahkan avokad ini juga bisa kita tambahkan cokelat bubuk ke dalamnya.

Baca Juga: Resep Salad Buah Lemon Madu

4/ Selai Homemade

Membuat selai buah sendiri di rumah, kenapa tidak? Bahkan membuatnya tidak susah, kok.

Buah-buahan yang mudah kita sulap jadi selai antara lain buah kelompok beri seperti stroberi, blueberry dan lain-lain.

Buah kelompok beri ini memiliki tekstur yang lembut sehingga tak perlu dimasak terlalu lama.

Rasanya juga segar dan manis jadi cocok sekali dipadu dengan buah-buahan yang kita jadikan bahan salad buah.

Cara membuat selai buah beri adalah merebus buah beli dengan sedikit air. Sambil dimasak, kita tekan-tekan buah beri menggunakan garpu atau potato masher.

Sampai semua buah berinya hancur, baru tambahkan gula atau madu. Masak sebentar saja sampai gula larut dan tercampur rata.

Jika ingin menambahkan rasa asam ke dalam selai buah yang kita buat bisa tambahkan perasan jeruk lemon.

Setelah selai buah beri ini matang, kita bisa memindahkannya ke dalam toples selai dulu.

Selai buah beri ini bisa kita haluskan lagi agar mendapatkan hasil selai yang lebih halus, tapi kalau mau mendapatkan selai bertekstur bisa kita langsung pakai saja.

Baca Juga: Resep Salad Buah Lemon Keju yang Mantap Rasanya

5/ Yogurt

Tak mau ribet, kita bisa menjadikan yogurt sebagai pengganti saus salad buah yang enak. Lagi pula yogurt sendiri sering dibuat sebagai salah satu bahan saus salad buah bersama mayones dan kental manis.

Tapi hanya mengandalkan yogurt sebagai salad buah juga tidak ada salahnya, kok. Tinggal dipadu dengan madu saja rasanya juga sudah enak.

Selain dicampur madu, yogurt bisa dicampur dengan buah naga atau buah berries untuk mendapatkan rasa saus salad buah yang lebih enak lagi.

Jika tak ingin susah-susah mencampur buah dan yogurt, di pasaran sendiri juga tersedia yogurt rasa buah yang bisa kita manfaatkan.

5 bahan saus salad buah ini membawa rasa baru pada salad buah yang kita buat di rumah.

Ingin membuat salad buah yang enak? Cek resep salad buah hanya di Endeus ! (AH)

Endeustorial

Ikuti Instagram