Resep Pumpkin Soup

4.2/5
(248 rating)

Sup labu atau Pumpkin Soup hangat ini siap disantap dalam 20 menit saja! Ada rasa khas Italia dengan penggunaan oregano bubuk dan daun oregano segar di atas hidangan.

  • Bahan

    4 porsi
  • 3 sdm minyak goreng
  • 1 buah (150 g) bawang bombai, cincang halus
  • 500 g labu parang, kupas kulit, potong dadu 1 cm
  • 400 ml air
  • 1 sdt kaldu jamur
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt merica hitam bubuk
  • ½ sdt oregano bubuk
  • ½ sdt kunyit bubuk
  • 300 ml santan sedang
  • topping:

  • 1 sdm santan kental
  • merica hitam bubuk
  • daun oregano segar

Cara Membuat
20 menit

  1. Panaskan minyak, tumis bawang bombai hingga kecokelatan.

  2. Masukkan labu parang, air, kaldu jamur, garam, merica, oregano bubuk, dan kunyit bubuk, masak hingga labu matang.

  3. Tambahkan santan, masak sambil ditimba-timba hingga mendidih. Angkat.

  4. Tuang rebusan labu ke dalam blender tahan panas atau gunakan hand blender, proses hingga halus.

  5. Tuang ke dalam mangkuk saji, tambahkan topping di atasnya. Sajikan segera.

TIPS:

Panggang labu parang dalam oven hingga matang dan kecokelatan untuk mendapatkan aroma yang lebih harum.

Resep Labu parang Lainnya