Resep Puding Tahu Cincau Gula Merah

4.9/5
(169 rating)

Gimana jadinya jika tahu diolah dengan gula merah cincau sebagai pelengkap? Ga perlu khawatir karena rasanya tetap Endeus dan membuatnya pun mudah lho. Penasaran cara membuatnya? Yuk langsung lihat videonya dan bagikan resepnya ke semua temanmu.

  • Bahan

    1 porsi
  • 700 ml susu kedelai
  • 300 ml susu cair
  • bahan kering
  • 7 g sdt jeli bubuk
  • 7 g agar agar bubuk
  • 200 g gula pasir
  • saus gula merah:

  • 300 g gula merah, sisir
  • 200 ml air
  • 3 cm jahe, kupas memarkan
  • 1 lembar daun pandan, simpul ikat
  • pelengkap:

  • cincau

Cara Membuat
30 menit

  1. Saus Gula Merah: masak gula merah, air, jahe, dan daun pandan hingga gula larut. Angkat. Sisihkan.

  2. Campur susu kedelai, susu cair. Campur jeli bubuk dan agar-agar, aduk hingga rata, tuang ke dalam panci yang berisi susu,tambahkan gula pasir, aduk rata.

  3. Masak sambil diaduk dan mendidih. Angkat. Tuang dalam mangkuk besar. Diamkan hingga beku.

  4. Sendokkan agar ke dalam mangkuk saji, tuang cincau dan saus gula merah hangat.

Resep Resep No-Baked-Dessert Lainnya