Resep Bubur Jali Ubi Ungu

4.8/5
(91 rating)

Jali cocok banget untuk dibuat bubur. Karena rasanya yang netral, jali pun bisa dipadukan dengan berbagai bahan lain, termasuk ubi ungu untuk menu MPASI Junior.

  • Bahan

    4 porsi
  • 2 buah ubi ungu, kukus
  • 700 ml air kelapa
  • 150 g jali
  • 2 cm jahe, memarkan
  • ½ sdm gula

Cara Membuat
30 menit

  1. Potong-potong ubi ungu. Ambil ½ bagian haluskan. Sisihkan.

  2. Dalam panci tuang masak air kelapa, jali, jahe dan gula. Masak hingga jali transparan dan matang.

  3. Tuang ubi. Aduk rata. Angkat. Sajikan hangat.