Resep Basreng Daun Jeruk Pedas Gurih, Bisa Untuk Jualan

4.6/5
(34 rating)

Camilan gurih pedas dari bakso yang diiris tipis dan digoreng hingga renyah ini bisa jadi ide jualan yang mudah dibuat. Irisan daun jeruk menambah aroma dan cita rasa sajian menjadi lebih lezat.

  • Bahan

    4 porsi
  • 500 g bakso sapi
  • minyak goreng
  • 15 lembar daun jeruk
  • 20 buah cabai rawit merah, cincang kasar
  • 2 sdt kaldu sapi bubuk
  • 1 sdt bawang putih bubuk
  • 2 sdt chili flakes

Cara Membuat
60 menit

  1. Iris tipis bakso sapi, letakkan di atas loyang atau wadah datar. Jemur bakso di bawah terik matahari hingga kering.

  2. Panaskan minyak goreng yang banyak. Goreng daun jeruk dan cabai rawit hingga kering, angkat, tiriskan.

  3. Campur daun jeruk, cabai rawit goreng, kaldu sapi bubuk, bawang putih putih bubuk dan chili flakes hingga rata. Sisihkan.

  4. Goreng irisan bakso dalam minyak bekas menggoreng daun jeruk dan cabai, goreng hingga kering dan renyah, angkat, tiriskan.

  5. Selagi hangat, taburi bakso goreng dengan campuran bumbu hingga rata. Sajikan, atau simpan dalam wadah kedap udara.

TIPS:

Pilih bakso dengan kandungan tepung yang lebih banyak, agar saat digoreng tidak banyak menyusut dan lebih renyah.