Resep Mie Juhi

4.1/5
(257 rating)

Jajanan khas Betawi ini mulai jarang terlihat penampakannya. Yuk lestarikan dengan membuatnya di rumah dan memperkenalkannya ke seluruh keluarga. Kandungannya penuh gizi, rasanya khas bin endeus!

  • Bahan

    1 porsi
  • 2 buah cabe merah
  • 150 gr kacang tanah, goreng
  • 1 sdt garam
  • 1 ½ sdt cuka
  • air secukupnya
  • mie kuning secukupnya
  • kentang rebus secukupnya
  • timun secukupnya
  • juhi secukupnya
  • kerupuk secukupnya

Cara Membuat
60 menit

  1. Rebus matang mie kuning, kentang. Potong-potong timun & juhi.

  2. Blender atau ulek hingga halus semua bahan halus.

  3. Sajikan dipiring; mie kuning, kentang, timun, juhi, kerupuk dan siram dengan bumbu halus.