Resep Lumpia Jagung Keju

4.8/5
(174 rating)

Siapa bilang lumpia cuma boleh diisi rebung? Kali ini kami berkreasi membuat lumpia jagung keju. Endeus banget lho diisi jagung dan taburan keju. Bahan dan cara bikin lumpia goreng cincang juga gampang. Pas banget buat camilan kamu saat buka puasa nanti. Daripada penasaran, yuk langsung lihat video resepnya dan coba kreasikan sendiri di rumah.

  • Bahan

    1 porsi
  • 300 g jagung pipil kalengan
  • 100 g mayones
  • 100 g keju cheddar parut
  • 2 sdm saus sambal
  • 12 lembar kulit lumpia
  • 1 putih telur,kocok lepas
  • minyak goreng

Cara Membuat
30 menit

  1. Campur jagung pipil, mayones, keju parut dan saus sambal dalam mangkuk. Aduk rata.

  2. Taruh 1 - 2 sdm campuran jagung di atas selmbar kulit lumpia. Lipat bentuk amplop, gulung hingga rapat. Rekatkan ujungnya dengan putih telur

  3. Goreng lumpia dalam minyak banyak hingga berwarna kuning keemasan, angkat, tiriskan. hidangkan