Resep Lidah Sapi Masak Mentega yang Sedap Untuk Lauk

Lauk untuk santap siang atau malam bersama keluarga dengan bahan istimewa berupa lidah sapi, dengan saus mentega yang gurih lezat pasti disukai oleh seluruh anggota keluarga.

  • Bahan

    6 porsi
  • 500 g lidah sapi rebus
  • 100 g bawang bombai
  • 50 g paprika merah
  • 50 g paprika kuning
  • 50 paprika hijau
  • 1 sdm minyak goreng
  • 5 siung bawang putih, haluskan
  • 3 sdm mentega
  • 2 sdm madu
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 sdm kecap inggris
  • 150 ml air
  • 1 sdt wijen sangrai

Cara Membuat
60 menit

  1. Iris tipis lidah sapi. Iris memanjang bawang bombai, paprika merah, kuning dan hijau. Sisihkan.

  2. Panaskan minyak goreng dalam wajan, tumis bawang putih dan bawang bombai hingga harum. Masukkan paprika dan lidah sapi, aduk.

  3. Tambahkan mentega, madu, kecap asin, dan kecap inggris, aduk hingga mentega leleh. Tambahkan air, masak hingga mendidih dan cairan menyusut. Angkat.

  4. Pindahkan masakan ke dalam piring saji, taburi dengan wijen sangrai.

TIPS:

Rebus lidah sapi dalam panci presto bersama jahe dan bawang putih hingga empuk, untuk menghilangkan bau amis.