Resep Bubur Jagung Salmon

4.4/5
(265 rating)

Lagi cari kreasi menu MPASI mudah dan cepat? Yuk, coba Bubur Jagung Salmon ini di rumah. Jangan lupa tambahkan bawang putih dan bawang bombay agar lebih terasa beraroma dan berbumbu.

  • Bahan

    4 porsi
  • 1 sdm mentega tawar
  • 50 g salmon filet tanpa kulit, cincang halus
  • ½ buah bawang bombay, haluskan
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • 3 buah jagung manis, parut
  • 600 ml kaldu ayam
  • 3 sdm krim kental
  • 1 sdm kecap asin (optional)
  • ¼ sdt merica putih bubuk (optional)
  • taburan:

  • jagung manis pipil

Cara Membuat
25 menit

  1. Tumis salmon hingga berubah warna. Masukkan bawang bombay dan bawang putih tumis hingga harum.

  2. Masukkan jagung, masak hingga berubah warna.

  3. Tuang kaldu dan sisa bahan. Aduk rata. Didihkan sambil diaduk.

  4. Tuang dalam mangkuk saji. Beri taburan. Sajikan hangat.