Resep Bihun Goreng Ayam Jamur

4.8/5
(247 rating)

Ini dia menu favorit banyak Endeusiast! Bihun goreng memang lezat rasanya, mudah buatnya. Nah, apalagi jika ditambah jamur seperti Bihun Goreng Ayam Jamur seperti di resep ini. Endeus!

  • Bahan

    4 porsi
  • 3 sdm minyak goreng
  • 200 g bihun, seduh dengan air panas, tiriskan
  • 200 g dada ayam fillet, iris
  • 100 g jamur kuping, iris
  • 3 buah cabai merah besar,iris serong
  • 3 batang daun bawang cung, potong 2 cm
  • bumbu, haluskan:

  • 10 butir bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 4 butir kemiri
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt kaldu jamur

Cara Membuat
30 menit

  1. Panaskan minyak dalam wajan, tumis bumbu halus hingga harum.

  2. Masukkan ayam, jamur kuping, dan cabai, masak hingga ayam matang.

  3. Masukkan ayam, jamur kuping, dan cabai, masak hingga ayam matang.

TIPS:

Hindari menyeduh bihun terlalu lama agar teksturnya tidak hancur ketika dimasak kembali.