Resep Es Rumput Laut Agar-agar yang Segar

4.3/5
(191 rating)

Rumput Laut manfaatnya sangat banyak untuk kesehatan. Rumput laut juga enak diolah menjadi dessert. Dari pada penasaran, yuk kita coba buat Es Rumput Laut Agar-agar.

  • Bahan

    4 porsi
  • 150 g rumput laut kering, rendam air hingga lunak, tiriskan
  • 2 sdt pewarna hijau
  • 500 ml air panas
  • 1 bungkus agar agar merah
  • 1 l air
  • 3 sdm gula pasir
  • pelengkap:

  • leci kalengan, tiriskan
  • es batu
  • 250 ml susu cair

Cara Membuat
35 menit

  1. Dalam mangkuk, taruh rumput laut. Tuang pewarna hijau, aduk hingga rata. Diamkan sampai pewarna meresap ke dalam rumput laut.

  2. Rendam rumput laut dengan air panas selama 2 menit, tiriskan. Sisihkan.

  3. Aduk agar-agar bubuk, air dan gula pasir dalam panci hingga rata. Jerangkan di atas api sedang hingga mendidih, angkat.

  4. Tuang ke dalam cetakan persegi, dinginkan hingga mengeras. Potong dadu kecil, sisihkan.

  5. Siapkan gelas saji. Masukkan agar-agar, leci, es batu, rumput laut, dan susu cair. Sajikan dingin.

TIPS:

Jika suka, bisa ditambahkan potongan jeruk lemon cui yang sudah dibuang bijinya. Untuk menambah rasa asam yang segar.