Resep Cherry Clafoutis

4.2/5
(194 rating)

Membuat dessert cantik seperti buatan resto bukan lagi hal mustahil. Coba deh cek resep Cherry Clafoutis ini dan mulai eksperimen di dapur rumah. Worth to try!

  • Bahan

    4 porsi
  • 50 g tepung almond
  • 50 g gula kastor
  • 50 g brown sugar
  • 2 sdm tepung maizena
  • 250 ml krim kental
  • 3 butir telur, kocok lepas
  • 2 kuning telur
  • 250 g buah cherry segar, buang bijinya
  • taburan:

  • 1 sdm gula halus

Cara Membuat
45 menit

  1. Dalam wadah aduk rata tepung almond, gula, brown sugar, dan maizena.

  2. Tambahkan krim kental, telur, dan kuning telur. Aduk hingga rata dan licin.

  3. Tuang dalam 4 buah ramekin diameter 6 cm (@ 250 ml) hingga ½ penuh . Tambahkan buah cherry hingga ¾ penuh.

  4. Panggang 190⁰ C selama 35 menit. Keluarkan. Beri taburan. Sajikan hangat.

TIPS:

Ganti buah cherry dengan buah raspberry, strawberry, atau blueberry untuk variasi rasa yang berbeda.