Resep Broccoli Mac and Cheese

5.0/5
(1 rating)

Mac and Cheese, menu andalan untuk anak-anak yang lagi susah makan atau tidak mau makan nasi. Gurihnya keju dan pasta biasanya bisa jadi penyelamat, nih! Brokoli bisa dipotong kecil-kecil supaya memudahkan anak untuk mengunyah. Yuk, coba resep Broccoli Mac and Cheese berikut ini!

  • Bahan

    4 porsi
  • 250 g pasta makaroni, rebus
  • 150 g brokoli, rebus
  • 50 g keju mozzarella, parut
  • Saus keju:

  • 80 g mentega
  • 80 g tepung terigu
  • 150 ml susu cair, hangat
  • 150 g keju cheddar, parut
  • ¼ sdt garam
  • ¼ sdt merica hitam bubuk
  • ⅛ sdt pala bubuk

Cara Membuat
30 menit

  1. Saus keju: Dalam panci lelehkan mentega di atas api sedang. Masukkan tepung, masak sambil diaduk rata.

  2. Tuang susu hangat. Masak sambil diaduk hingga kental.

  3. Masukkan keju, aduk hingga keju meleleh. Tambahkan garam, merica, dan pala. Aduk rata. Angkat.

  4. Dalam wadah panggang tuang makaroni dan beokoli, aduk rata. Tuang saus keju menutupi permukaan. Taburi dengan keju mozzarella.

  5. Panggang 160ºC selama 15 menit. Keluarkan. Sajikan hangat.