Resep Bolu Kukus Cokelat Stroberi

5.0/5
(2 rating)

Perpaduan cokelat dan stroberi memang cocok banget. Apalagi dibuat jadi Bolu Kukus Cokelat Stroberi seperti ini. Wah, dijamin bisa jadi favorit sekeluarga!

  • Bahan

    6 porsi
  • 180 g gula pasir
  • 4 butir telur
  • 1 sdt ekstrak vanilla
  • ½ sdt emulsifier
  • 110 g tepung protein rendah
  • 3 sdm cokelat bubuk
  • ½ sdt baking powder
  • 90 g cokelat pekat, tim
  • 110 g mentega tawar, lelehkan
  • 100 g stroberi, iris halus
  • Saus cokelat:

  • 300 g cokelat pekat
  • 300 ml krim
  • 27 g mentega tawar

Cara Membuat
60 menit

  1. Saus cokelat: Tim cokelat hingga meleleh. Tambahkan krim, aduk rata. Masukkan mentega tawar. Aduk hingga cokelat mengilap. Angkat. Sisihkan.

  2. Kocok gula, telur, ekstrak vanilla, dan emulsifier. Hingga pucat dan mengembang.

  3. Dalam wadah terpisah, ayak tepung, cokelat bubuk, dan baking powder.Masukkan dalam adonan telur sedikit demi sedikit sambil diaduk lipat hingga rata.

  4. Tim cokelat hingga meleleh, tambahkan mentega leleh. Aduk rata hingga uap panas menghilang.Tuang ke dalam cokelat leleh ke dalam adonan cokelat. Aduk lipat.

  5. Tuang adonan ke dalam cetakan. Kukus selama 40 - 50 menit.

  6. Keluarkan dari cetakan. Tata di atas piring saji. Siram dengan saus cokelat dan stroberi. Sajikan.