Resep Ayam Mentega Panggang

5.0/5
(8 rating)

Ayam panggang sekaligus kentang panggang yang mudah dibuat dan sekali marinasi. Dilengkapi dengan mentega yang dibuat menjadi 2 bumbu.

  • Bahan

    4 porsi
  • 80 g mentega tawar, potong dadu, suhu ruang
  • 1 sdm italian seasoning
  • 1 sdt paprika bubuk
  • 4 potong fillet dada ayam berkulit
  • ½ sdt garam
  • ¼ sdt merica hitam bubuk
  • 300 g kentang, cuci bersih, potong 2 cm
  • pelengkap:

  • mixed salad

Cara Membuat
20 menit

  1. Aduk rata mentega tawar, bumbu italian seasoning dan paprika bubuk. Sisihkan.

  2. Lumuri dada ayam dengan garam, merica, dan ¾ bagian campuran mentega secara merata. Sisihkan.

  3. Aduk rata potongan kentang dengan sisa mentega.

  4. Susun kentang dan ayam di atas loyang datar, pastikan tidak ada yang bertumpuk.

  5. Panggang dalam oven panas suhu 200⁰C selama 30 menit. Keluarkan. Tata di atas piring saji dengan pelengkap.

TIPS:

Untuk bubuk paprika bisa digantikan dengan cabai bubuk setengah dari takaran.