Resep Sup Kentang

5.0/5
(195 rating)

Download Resep

Simpan Resep

Kentang dan keju memang bisa jadi perpaduan yang sempurna, termasuk untuk menu MPASI Sup Kentang ini. Dinikmati bersama roti panggang akan jadi lebih mengenyangkan Junior. Selain itu, kita juga bisa menambahkan berbagai protein hewani ke dalamnya seperti daging atau ayam cincang hingga salmon.

Less
Sup Kentang
Sup Kentang
bahan
cara membuat
testi diskusi
  • bahan

    ·
    4 porsi
  • 1 sdm mentega tawar
  • 1 batang daun bawang, ambil bagian putih, haluskan
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • ½ sdt garam (optional)
  • ½ sdt merica hitam bubuk (optional)
  • 200 g kentang, kukus, haluskan
  • 700 ml kaldu ayam
  • 200 ml susu cair
  • 100 g keju cheddar, parut
  • pelengkap:

  • roti panggang
  • peterseli cincang

Cara Membuat

·
20 menit
  1. Dalam panci tumis daun bawang, bawang putih, garam, dan merica hingga harum.

  2. Masukkan kentang dan kaldu ayam. Aduk rata.

  3. Tambahkan susu dan keju cheddar. Sambil diaduk rata, masak hingga mendidih. Angkat.

  4. Sajikan dalam mangkuk dengan pelengkap.

Rating resep ini

Seberapa endeus resep ini

BERI RATING

Download Resep

Simpan Resep
Bagikan