Resep Sate Perkedel Udang

4.7/5
(60 rating)

Download Resep

Simpan Resep

Resep dari Jawara

Nggak selamanya makan sate itu harus ditusuk. Sekarang kami sedang berkreasi membuat sate lilit. Diolah dari campuran daging ayam dan udang, kami mengolahnya seperti membuat perkedel, lalu dililit ke tangkai serai. Ngebayanginnya aja udah endeus banget kan?Sate perkedel udang ini akan semakin enak lagi disantap dengan Saus Sambal JAWARA yang memiliki rasa pedas unik karena kombinasi cabai segar dan bawang goreng yang gurih. Sudah coba belum? Siap-siap ketagihan akan rasa pedasnya!Untuk lebih tau lagi mengenai Saus Sambal JAWARA bisa langsung ke @jawaranyapedas atau kunjungi www.jawaranyapedas.com

Less
bahan
cara membuat
testi diskusi
  • bahan

    ·
    1 porsi
  • 250 g udang cincang
  • 250 g Daging Ayam Cincang
  • 4 siung bawang putih, parut
  • 4 cm jahe, parut
  • 1 buah cabai merah keriting, cincang halus
  • 3 tangkai daun ketumbar, cincang kasar
  • ½ sdm air jeruk nipis
  • ½ sdm kecap ikan
  • ½ sdt garam
  • 12 batang serai
  • saus sambal jawara

Cara Membuat

·
90 menit
  1. Aduk rata udang, daging ayam, bawang putih, jahe, cabai merah keriting, dan daun ketumbar.

  2. Tambahkan air jeruk nipis, kecap ikan, garam, dan merica bubuk, aduk kembali hingga rata.

  3. Ambil 1 sdm adonan daging, tusukkan serai sambil dikepal hingga berbentuk bulat.

  4. Bakar di atas grill pan hingga matang. Angkat. Sajikan selagi hangat bersama saus sambal Jawara.

Rating resep ini

Seberapa endeus resep ini

BERI RATING

Download Resep

Simpan Resep
Bagikan