Resep Sate Kambing Sambal Matah
WAKTU MASAK
45 menit
PORSI
1
Yang suka banget sama Endeusnya sambel matah, sajian ini wajib kamu coba. Sate kambing sambal matah, inspirasi sajian pas buat kamu yang mau bikin sate weekend besok. Yuk simak video selengkapnya dan coba bikin sendiri di rumah. ⠀⠀⠀⠀ #PastiLezat #SpesialIdulAdha
Bagikan Resep
Bahan Sate Kambing Sambal Matah
- 600 g daging-kambing muda, potong dadu 2 cm
- 1½ sdm kecap-manis
- ½ sdt garam
- tusuk sate, secukupnya
- sambal matah:
- 10 butir bawang-merah, iris halus
- 7 buah cabai-rawit-merah, iris halus
- 2 lembar daun-jeruk, buang tulang, iris halus
- 2 batang serai, ambil bagian putihnya, iris halus
- 1 sdt garam
- ½ sdt terasi, sangrai hingga matang
- 50 ml minyak kelapa
- 3 buah jeruk-limau, ambil airnya
- pelengkap:
- lontong
Cara Membuat Sate Kambing Sambal Matah
- 1Sambal matah: Aduk rata cabai rawit merah,bawang merah, daun jeruk, serai, garam, dan terasi. Remas-remas hingga layu.
- 2Panaskan minyak kelapa, tuang ke dalam campuran bawang selagi panas. Aduk rata.
- 3Tambahkan air jeruk limau, aduk kembali hingga rata. Sisihkan.
- 4Sate kambing: Aduk rata daging kambing, kecap manis, garam, dan merica bubuk.
- 5Tusukkan 3 buah daging dalam sebuah tusuk sate. Lakukan hingga semua daging habis.
- 6Bakar di atas bara api hingga matang, angkat.
- 7Sajikan segera sate dengan sambal matah dan pelengkap.