Resep Rendang Ayam Tanpa Santan, Lauk Praktis Untuk Keluarga

4.8/5
(9 rating)

Download Resep

Simpan Resep

Rendang ayam tanpa santan, digantikan dengan krimer nabati yang gurih dan kadar lemak lebih rendah daripada santan. Kelapa sangrai tetap digunakan untuk tekstur dalam bumbu. Ayam pejantan bisa digunakan untuk menggantikan ayam kampung.

Less
Rendang Ayam Tanpa Santan, Lauk Praktis Untuk Keluarga
Rendang Ayam Tanpa Santan, Lauk Praktis Untuk Keluarga
bahan
cara membuat
testi diskusi
  • bahan

    ·
    4 porsi
  • 1 kg ayam kampung, potong 8
  • 100 g kelapa parut, sangrai
  • 200 g krimer nabati
  • 600 ml kaldu ayam
  • bumbu i, haluskan

  • 15 buah cabai merah keriting
  • 4 buah cabai rawit merah
  • 10 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 3 cm jahe
  • 1 sdt ketumbar
  • 1 sdt merica
  • bumbu ii

  • 5 butir kapulaga
  • 5 lembar daun jeruk
  • 5 butir cengkeh
  • 3 buah pekak
  • 2 cm kunyit
  • 2 batang serai, memarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun kunyit, iris halus
  • 1 buah asam kandis

Cara Membuat

·
90 menit
  1. Panaskan minyak dalam wajan, tumis bumbu I dan II hingga harum.

  2. Masukkan kelapa parut sangrai dan ayam, aduk rata.

  3. Tambahkan krimer nabati dan kaldu ayam. Aduk rata

  4. Masak di atas api sedang sambil terus diaduk hingga sedikit mengering. Angkat, sajikan segera.

TIPS:

Pilih ayam kampung yang kuku tajinnya masih lunak, tanda ayam masih muda sehingga dagingnya lebih manis.

Rating resep ini

Seberapa endeus resep ini

BERI RATING

Download Resep

Simpan Resep
Bagikan