Resep Rawon Ayam yang Kuahnya Nendang Gurihnya

4.3/5
(305 rating)

Download Resep

Simpan Resep

Rawon adalah makanan berkuah khas Jawa Timur. Rawon ayam ini merupakan variasi dari Rawon yang sudah ada. Warna hitam pada kuah rawon berasal dari kluwek.

Less
Rawon Ayam yang Kuahnya Nendang Gurihnya
Rawon Ayam yang Kuahnya Nendang Gurihnya
bahan
cara membuat
testi diskusi
  • bahan

    ·
    4 porsi
  • 2 l air
  • 400 g fillet paha ayam, potong dadu 3 cm
  • 1 batang serai, memarkan
  • 1 lembar daun salam
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 2 lembar daun jeruk
  • 2 sdm minyak, untuk menumis
  • 1 sdt garam
  • 2 batang daun bawang, iris 1 cm
  • bumbu, haluskan:

  • 10 butir bawang merah
  • 8 siung bawang putih
  • 5 buah kluwek, ambil isinya
  • 4 buah cabai rawit merah
  • 2 buah cabai merah besar
  • 4 butir kemiri, sangrai
  • 1 sdt ketumbar, sangrai
  • 2 cm kunyit
  • 2 cm jahe
  • pelengkap:

  • 50 g toge pendek
  • Sambal terasi
  • Kerupuk udang
  • telur asin

Cara Membuat

·
60 menit
  1. Masukan air, daging ayam, batang serai, daun salam, lengkuas, daun jeruk, dan garam ke dalam panci. Rebus sampai tekstur ayam cukup empuk.

  2. Tumis bumbu halus dalam wajan hingga harum dan matang. Tuang ke dalam panci berisi daging ayam, aduk rata. Tambahkan daun bawang, aduk. Masak hingga matang. Angkat.

  3. Tuang rawon ke dalam mangkuk saji, sajikan bersama dengan pelengkap sesuai selera.

TIPS:

Pilih kluwek yang sudah tua agar rasa rawon lebih nikmat. Caranya dengan mengocok kluwek di dekat telinga, bila terdengar bunyi gerakan isi kluwek tandanya sudah tua dan matang.

Rating resep ini

Seberapa endeus resep ini

BERI RATING

Download Resep

Simpan Resep
Bagikan