Resep Pecak Bandeng, Segarnya Bikin Ketagihan

Download Resep

Simpan Resep

Sajian yang populer di daerah Banten dan suku Betawi. Ikan bandeng goreng dengan siraman bumbu pecak. Campuran sambal pecak dari cabai, tomat, dan kemiri menambah rasa gurih dari daging bandeng yang lembut.

Less
Pecak Bandeng, Segarnya Bikin Ketagihan
Pecak Bandeng, Segarnya Bikin Ketagihan
bahan
cara membuat
testi diskusi
  • bahan

    ·
    4 porsi
  • 6 ekor bandeng @200 g
  • minyak goreng
  • bumbu, haluskan:

  • 5 siung bawang putih
  • 3 buah jeruk nipis, ambil airnya
  • 3 cm jahe, parut
  • 1 sdm garam
  • 2 sdt ketumbar, sangrai
  • sambal pecak:

  • 10 buah cabai keriting hijau
  • 10 buah cabai rawit hijau
  • 7 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 5 butir kemiri, sangrai
  • 3 cm jahe
  • 3 cm lengkuas
  • 3 cm temu kunci
  • 2 buah tomat hijau
  • 2 sdt gula pasir
  • 2 sdt garam
  • ½ sdt merica putih bubuk
  • 700 ml air
  • pelengkap:

  • lalapan

Cara Membuat

·
45 menit
  1. Sambal pecak: Haluskan semua bahan kecuali air. Panaskan air dalam panci, rebus sambal hingga harum. Angkat. Sisihkan.

  2. Bersihkan sisik bandeng dan buang insangnya. Cuci dengan air dingin mengalir. Kerat-kerat ikan. Lumuri dengan bumbu halus, diamkan selama 15 menit. Sisihkan.

  3. Goreng ikan bandeng hingga berubah warna, angkat. Tiriskan.

  4. Tata ikan dalam piring saji. Siram dengan sambal. Sajikan dengan pelengkap.

TIPS:

Agar tidak berbau lumpur buang bagian insang ikan, lalu cuci dengan air dingin mengalir.

Rating resep ini

Seberapa endeus resep ini

BERI RATING

Download Resep

Simpan Resep
Bagikan