Resep Nasi Goreng Kepiting

5.0/5
(157 rating)

Download Resep

Simpan Resep

Endeusiast sudah mencoba banyak resep nasi goreng? Menu favorit banyak orang ini memang simpel, mudah dibuat, praktis, dan rasanya hmmm endeus! Nah, gimana kalaukita coba padukan resep nasi goreng andalan dengan daging kepiting? Waaah, pasti jadi sajian yang spesial banget! Sudah ga sabar? Yuk lihat Resep Nasi Goreng Kepiting dan langsung saja praktekkan!

Less
Nasi Goreng Kepiting
Nasi Goreng Kepiting
bahan
cara membuat
testi diskusi
  • bahan

    ·
    4 porsi
  • 6 sdm minyak goreng
  • 100 g wortel, iris dadu kecil
  • 8 batang daun bawang cung, iris 2 cm
  • 250 g daging kepiting rebus
  • 800 g nasi dingin
  • 2 sdm kecap asin
  • 2 butir telur, buat orak-arik
  • bumbu halus
  • 8 siung bawang putih
  • 1 buah cabai merah besar
  • 4 buah cabai rawit
  • ½ sdt merica
  • pelengkap
  • timun iris
  • irisan jeruk nipis

Cara Membuat

·
25 menit
  1. Panaskan minyak goreng dalam wajan, tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan wortel dan daun bawang, aduk hingga agak layu, tambahkan daging kepiting, aduk.

  2. Masukkan kecap asin, dan nasi, aduk hingga rata dan nasi berasap, angkat.

  3. Pindahkan nasi goreng ke dalam piring saji, hidangkan bersama irisan timun dan jeruk nipis.

TIPS:

Selain kepiting, udang, cumi-cumi, ataupun potongan ikan juga dapat diolah dengan resep ini.

Rating resep ini

Seberapa endeus resep ini

BERI RATING

Download Resep

Simpan Resep
Bagikan