Resep Marie Affogato Pie

Download Resep

Simpan Resep

Musim liburan sekolah, enaknya hibur anak-anak pakai apa ya biar betah di rumah? Yuk, kita sajikan dessert istimewa dengan perpaduan rasa klasik biskuit dan kopi dari es krim terbaru Walls Indonesia - MARIE AFFOGATO PIE!

Less
bahan
cara membuat
testi diskusi
  • bahan

    ·
    1 porsi
  • 200 g cokelat masak, lelehkan
  • 700 ml Wall’s Marie Biscuit & chocolate
  • 100 ml kopi instant
  • kulit pie:
  • 250 g tepung terigu serbaguna
  • 150 g mentega tawar, dingin
  • 50 g gula bubuk
  • ½ sdt garam
  • 1 putih telur
  • toping:
  • cokelat leleh
  • kacang tanah, panggang, cincang
  • stroberi
  • daun mint

Cara Membuat

·
45 menit
  1. Kulit pie: Dalam mangkuk masukkan semua bahan, aduk rata menggunakan garpu pastry. Padatkan. Bungkus dalam plastik wrap. Simpan dalam kulkas selama 30 menit.

  2. Gilas adonan hingga ketebalan ½ cm. Cetak ke dalam cetakan pie. Rapikan adonan dalam cetakan.

  3. Tata di atas loyang panggang. Alasi dengan kertas panggang. Tuang beras atau biji kering di atasnya.

  4. Panggang 180ºC selama 30 menit. Keluarkan. Biarkan dingin.

  5. Tuang cokelat leleh ke dalam kulit pie yang telah dilelehkan. Ratakan. 5. Simpan dalam kulkas hingga cokelat mengeras selama 5 menit. Isi pie dengan Wall’s Marie Biscuit & Chocolate. Hias dengan topping. Tuang kopi. Sajikan.

Rating resep ini

Seberapa endeus resep ini

BERI RATING

Download Resep

Simpan Resep
Bagikan