Resep Kue Semprit 3 Bahan yang Praktis dan Lembut

3.5/5
(2 rating)

Download Resep

Simpan Resep

Hidangan kue kering yang menjadi teman secangkir teh atau kopi di sore hari berikut ini bisa dibuat dengan bahan yang sangat minim. Simak resep dan cara pembuatannya berikut ini ya.

Less
Kue Semprit 3 Bahan yang Praktis dan Lembut
Kue Semprit 3 Bahan yang Praktis dan Lembut
bahan
cara membuat
testi diskusi
  • bahan

    ·
    12 porsi
  • 125 g margarin
  • 80 ml krimer kental manis
  • 250 g tepung sagu
  • topping:

  • 100 g kismis

Cara Membuat

·
60 menit
  1. Masukkan margarin dan krimer kental manis dalam sebuah wadah, kocok menggunakan mixer kecepatan sedang hingga rata.

  2. Masukkan tepung sagu, aduk menggunakan spatula kayu hingga rata.

  3. Masukkan adonan ke dalam plastik segitiga dengan spuit kembang.

  4. Semprotkan adonan ke atas loyang datar beralas baking paper, beri jarak 2-3 cm. Letakkan 1 buah kismis di atas setiap adonan.

  5. Panggang dalam oven panas suhu 150℃ hingga matang (30-45 menit). Keluarkan, biarkan dingin. Sajikan segera atau simpan dalam wadah kedap udara.

TIPS:

Gunakan api kecil saat memanggang kue kering untuk hasil kue yang lebih renyah.

Rating resep ini

Seberapa endeus resep ini

BERI RATING

Download Resep

Simpan Resep
Bagikan