Resep Ifumie Goreng ala Restoran Chinese, Pasti Semua Suka

4.2/5
(9 rating)

Download Resep

Simpan Resep

Salah satu hidangan sepinggan ala restoran chinese dengan cita rasa gurih dan tekstur yang unik dari mie telur yang digoreng hingga renyah dan siraman kuah sayur lezat. Dijamin semua pasti suka!

Less
Ifumie Goreng ala Restoran Chinese, Pasti Semua Suka
Ifumie Goreng ala Restoran Chinese, Pasti Semua Suka
bahan
cara membuat
testi diskusi
  • bahan

    ·
    4 porsi
  • minyak goreng
  • 200 g mie telur, rebus, tiriskan
  • 2 sdm minyak wijen
  • 6 siung bawang putih, cincang
  • 50 g bawang bombai, cincang
  • 2 cm jahe, memarkan
  • 200 g wortel, iris serong tipis
  • 200 g bok choy, potong 3 cm
  • 100 g jagung semi, belah 2, iris tipis
  • 2 buah sosis ayam, iris tipis
  • ½ sdt garam
  • 1 sdt merica bubuk
  • 1 sdt kecap asin
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdt angciu
  • 300 ml kaldu ayam
  • 1 sdm tepung kanji, larutkan dalam 1 sdm air

Cara Membuat

·
35 menit
  1. Panaskan minyak goreng yang banyak dalam wajan. Bagi 4 mie rebus, goreng 1 bagian mie dalam peniris minyak bulat yang cukup besar sambil ditekan dengan sutil hingga mie kering dan renyah. Angkat, tiriskan. Taruh dalam piring saji.

  2. Panaskan kembali 2 sdm minyak goreng dan minyak wijen dalam wajan. Tumis bawang putih, bawang bombai, dan jahe hingga harum.

  3. Masukkan wortel, bok choy, jagung semi dan sosis, aduk. Tambahkan garam, merica, kecap asin, saus tiram, angciu dan kaldu ayam. Masak hingga mendidih.

  4. Tambahkan larutan tepung kanji, aduk hingga mengental. Angkat.

  5. Siramkan kuah beserta isiannya ke atas mie goreng dalam piring saji. Sajikan segera.

TIPS:

Tambahkan irisan daging ayam ataupun udang untuk menambah kelezatan pada hidangan.

Rating resep ini

Seberapa endeus resep ini

BERI RATING

Download Resep

Simpan Resep
Bagikan