Resep Buffalo Chicken Wings

4.1/5
(72 rating)

Download Resep

Simpan Resep

Buat yang suka chicken wings wajib cobain resep yang satu ini, buffalo chicken wing. Sajian yang pas buat nemenin santai sambil nonton film bareng keluarga. Penasaran sama resepnya? Yuk langsung aja simak video selengkapnya dan coba bikin sendiri di rumah.
⠀⠀⠀⠀
#PastiJadi #PotluckParty

Less
bahan
cara membuat
testi diskusi
  • bahan

    ·
    8 porsi
  • 1 kg sayap ayam
  • 2 sdm minyak zaitun
  • 2 sdt bawang putih bubuk
  • 2 sdt garam
  • 1 sdt merica hitam bubuk kasar
  • 150 ml hot sauce
  • 4 sdm madu
  • 8 sdm mentega tawar
  • ranch dressing, untuk pelengkap

Cara Membuat

·
60 menit
  1. Panaskan oven suhu 200⁰C. Siapkan loyang dengan rak kawat di atasnya. Dalam mangkuk besar, aduk sayap ayam dengan minyak zaitun, bawang putih bubuk, garam, dan merica bubuk.

  2. Taruh ayam di atas rak kawat, masukkan ke dalam oven. Panggang selama 40 menit, sambil sesekali dibalik hingga berwarna kuning keemasan dan matang. Keluarkan dari oven. Pindahkan dalam mangkuk besar.

  3. Masukkan hot sauce dan madu dalam panci kecil, masak hingga agak mendidih, tambahkan mentega. Aduk hingga mentega leleh dan saus mengental. Angkat.

  4. Tuangkan saus ke dalam mangkuk sayap ayam, aduk hingga semua sayap terlumuri saus. Taruh kembali sayap di atas rak kawat.

  5. Panggang kembali dalam oven selama 15 menit, keluarkan dari oven.

  6. Sajikan sayap ayam panggang dengan ranch dressing.

TIPS:

Gunakan bagian ujung sayap ayam untuk membuat kaldu, agar tidak terbuang percuma

Rating resep ini

Seberapa endeus resep ini

BERI RATING

Download Resep

Simpan Resep
Bagikan