Resep Bakso Mozarella Lezat yang Lumer di Mulut

5.0/5
(1 rating)

Download Resep

Simpan Resep

Sajian Bakso kini jadi lebih beragam berkat permainan isi di dalam setiap butiran bakso. Bagi penggemar pedas, adonan bakso bisa ditambahkan dengan isian cincangan cabai. Tapi bagi pecinta keju, wajib coba menu yang satu ini, yakni Bakso Mozarella.

Less
Bakso Mozarella Lezat yang Lumer di Mulut
Bakso Mozarella Lezat yang Lumer di Mulut
bahan
cara membuat
testi diskusi
  • bahan

    ·
    4 porsi
  • bakso:
  • 500 g daging sapi sengkel, potong-potong
  • ½ sdm garam kasar
  • 1 putih telur
  • 200 g es serut
  • ½ sdt kaldu sapi bubuk
  • 2 siung bawang putih, parut halus
  • ½ sdt merica bubuk
  • 1 sdm bawang putih goreng
  • 1 sdm bawang merah goreng
  • 100 g tepung tapioka
  • 150 g keju mozarella, potong dadu 2 cm
  • kuah:

  • 3 l air
  • 500 g tulang sumsum sapi
  • 2 sdm bawang putih goreng
  • 3 sdm bawang merah goreng
  • 2 sdm garam
  • 2 sdt merica bubuk
  • pelengkap:

  • 100 g bihun/mie kuning basah
  • tahu bakso
  • risol goreng
  • pangsit goreng
  • daun seledri, iris halus
  • Sambal cabai rawit
  • kecap manis

Cara Membuat

·
60 menit
  1. Bakso: Dalam food Processor, masukkan semua bahan kecuali tepung tapioka dan mozarella, proses hingga halus.

  2. Masukkan daging ke dalam mangkuk, tambahkan tepung tapioka, aduk sebentar hingga rata. Sisihkan ¼ bagian adonan untuk bakso berukuran kecil.

  3. Ambil 1 sdm adonan bakso, masukkan keju mozarella, bentuk bulat. Segera rebus bakso dalam air mendidih, masak hingga matang. Angkat, tiriskan.

  4. Bulatkan sisa adonan menjadi bakso ukuran kecil, rebus dalam air mendidih hingga matang. Angkat, tiriskan.

  5. Kuah bakso: Masukkan tulang sapi dan air ke dalam panci. Masak dengan api besar hingga kotorannya keluar. Saring kotorannya, lalu masak dengan api sedang hingga mendidih kembali dan aroma kaldunya kuat.

  6. Tambahkan bakso, bawang merah goreng, bawang putih goreng garam dan merica. Masak hingga mendidih. Angkat dan sajikan bersama pelengkap.

TIPS:

Jangan mengaduk terlalu lama saat tepung sagu sudah masuk ke dalam adonan agar hasil bakso jadi kenyal dan mudah dikunyah.

Rating resep ini

Seberapa endeus resep ini

BERI RATING

Download Resep

Simpan Resep
Bagikan