Xing Fu Tang Indonesia Yang Semakin Digilai
Xing Fu Tang Indonesia Yang Semakin Digilai

xing fu tang

Xing Fu Tang kembali membuka gerai baru di Lippo Mall Kemang. Endeus berkesempatan mengulik masuknya gerai bubble tea dari Taiwan ini ke Indonesia.

Xing Fu Tang menawarkan bubble tea yang berbeda dari gerai lainnya. Begitu berkunjung ke gerainya, kita bisa langsung melihat bagaimana proses pembuatan bobanya dari awal hingga dituangkan ke dalam gelas.

Pengalaman untuk melihat langsung prosesnya adalah pengalaman yang bisa kita temui juga ketika berkunjung ke gerai Xing Fu Tang yang ada di Taiwan, tempatnya berasal. Endeus sempat berkunjung ke outlet Xing Fu Tang Lippo Mall Kemang dan berbincang dengan Vanny Wiradjaja, salah satu owner Xing Fu Tang Indonesia.

Membawa ke Xing Fu Tang ke Indonesia

Membawanya ke Indonesia diakui oleh Vanny ketika jalan-jalan di Taiwan, menemukan banyak gerai bubble tea. Ia memang sengaja ingin mencoba berbagai gerai bubble tea dan mengaku langsung menyukai Xing Fu Tang.

“Waktu itu justru nggak tau kalo ada Xing Fu Tang, karena mereka lebih dikenal untuk orang-orang lokal. Bahkan namanya aja ditulis dalam bahasa Mandarin. Nah yang membuat kita tertarik mencobanya karena mereka masak brown sugar bobanya itu di depan gerai meraka, jadi harumnya ke mana-mana membuat kita penasaran.”

“Karena di sana gerainya banyak, ketika jalan sedikit ada lagi dan udah kecium lagi harumnya. Jadi kita putuskan buat mencobanya,” ujar Vanny saat ditemui di outlet Xing Fu Tang di Lippo Mall Kemang. Memasak brown sugar boba di depan gerai memang salah satu ciri khas mereka. Baik yang di Taiwan, Jepang, Inggris, dan tempat lainnya pasti menaruh wok di depannya.

Selain memasak langsung di depan customer, kita juga bisa langsung melihat bagaimana proses membuat bobanya secara langsung. Dari masih menjadi adonan, hingga dibuat bulat-bulat menggunakan mesin, dan masak berbarengan dengan brown sugar.

Menurutnya, boba yang dimiliki oleh Xing Fu Tang berbeda dari boba yang ditawarkan oleh gerai lainnya. Bobanya lebih chewy, nggak terlalu manis, yang pasti rasanya sangat seimbang antar satu sama lainnya.

“Selain itu alasan lainnya untuk membawanya ke Indonesia karena tren brown sugar memang sedang naik daun, tetapi Xing Fu Tang lah yang memiliki speciality mengenai hal ini. Sedangkan gerai yang lain hanya mengikuti,” tambah Vanny.

Kebetulan juga pihak Taiwan sedang mencari agensi untuk kembali melebarkan sayapnya di luar negeri (Taiwan). “Akhirnya kami coba kontak dan kami beruntung untuk mendapatkan kepercayaan mereka (untuk buka di Indonesia).”

Xing Fu Tang Indonesia

Di Indonesia sendiri fenomena Xing Fu Tang sangat luar biasa. Bahkan orang-orang rela antre hingga dua jam untuknya. Gerai pertamanya ada di Lippo Mall Puri yang ketika buka langsung dipenuhi orang hingga membuat beberapa antrean.

“Terus terang kita kagum sekaligus happy. Kita buka dari awal Juni sampe sekarang orang masih antre. Kita sebenarnya nggak expect (akan ada antrean) ketika udah masuk hari kerja, aktivitas udah kembali normal, tetapi antrean masih panjang.”

“Kami juga cukup senang mendapatkan returning customer, karenanya membuat kita untuk selalu maintain quality juga improve apa yang kurang. Supaya para pembeli udah antre panjang nggak sia-sia dan mereka happy. Kami juga selalu berusaha untuk menyajikannya lebih cepat agar semua pihak juga ikut senang,” cerita Vanny.

Untuk masalah antre ada hal menarik yang bisa kita temukan. Karena sekarang udah ada jasa titip atau istilah bekennya adalah jastip untuk mendapatkan minuman boba yang satu ini. Vanny mengatakan bahwa dirinya nggak menyangka akan ada jastip untuk gerainya. Yang mereka harapkan adalah mengonsumsinya secara langsung.

“Karena kita pakai susu murni, jadi lebih baik untuk ketika beli kemudian langsung diminum. Kita juga nggak tau kalo sama orang jastip harganya pasti beda-beda bukan harga dari kita. Mungkin hal ini juga dampak dari kita belum menjalankan pembelian via GoJek. Karena kita ngerasa nggak adil untuk driver -nya. Antre berjam-jam untuk satu gelas. Padahal harusnya mereka bisa mendapatkan order lain.”

Oia, untuk kalian yang ingin mengantre langsung di Xing Fu Tang, Endeus sempat menuliskan artikel tips mengantre Xing Fu Tang agar nggak bosan yang bisa kalian praktekan.

Semua bahan dari Taiwan

Guna memiliki kualitas dan rasa yang sama seperti aslinya yang di Taiwan, semua bahan-bahan, alat-alat, dan mesin langsung dikirim dari sana. Kalo kita datang ke gerainya bisa melihat adonan boba yang sudah tercampur dengan brown sugar, kemudian dipotong sesuai ukuran yang kemudian dimasukkan ke dalam mesin. Di mesin ini akan membentuk ukuran bulat untuk bobanya.

Setelah itu akan direbus, dan dimasak langsung dengan brown sugar yang bisa kita saksikan ketika mampir ke sana. Setelah itu akan dimasukkan ke dalam gelas yang kemudian akan disajikan sesuai dengan pesanan kita.

Menu Xing Fu Tang yang wajib dicoba

Menu yang wajib kita coba ketika mampir ke sini adalah Brown Sugar Boba Milk. Kenapa? Karena ini merupakan menu signature dari Xing Fu Tang, Vanny punya alasannya sendiri.

“Kita nggak pake pemanis untuk minumannya. Karena bobanya sendiri udah manis, dicampur dengan susu murni, krim, lalu ditaburi brown sugar yang kita torch di atasnya. Sebelum langsung diminum, harus diaduk sebanyak 18 kali dulu untuk mendapatkan perfect taste agar hangat dan manisnya boba bisa tercampur dengan sempurna bersama fresh milk -nya,” kata Vanny.

Ada berita menarik untuk kalian yang suka dengan Xing Fu Tang nih. Karena Endeus mendapatkan bocoran kalo akan ada gerai baru lagi yang akan dibuka. Selain beberapa gerai di Jakarta, ada juga kota-kota lain yang siap didatanginya. Seperti Surabaya, Medan, dan Bandung. Untuk tempat pastinya tungguin aja di Instagram @xingfutang_indonesia.

Lion Haloho