Pilihan Oleh-Oleh Mudik Lebaran untuk Tetangga dan Rekan Kerja (PART I)
Pilihan Oleh-Oleh Mudik Lebaran untuk Tetangga dan Rekan Kerja (PART I)

biasanya di momen hari pertama bekerja ataupun bertemu kembali dengan tetangga, kita akan bertukar salam sembari memberi buah tangan

Makanan apa yang pantas untuk dijadikan oleh-oleh mudik lebaran? Tidak perlu bingung, banyak aneka makanan khas daerah yang pastinya ramai diserbu!

Mudik Lebaran memang menyenangkan. Selain bernostalgia dengan kampung halaman dan bercengkrama dengan keluarga besar, mudik juga dapat memberikan energi baru saat harus kembali ke tempat kita mencari nafkah, jikalah kita seorang perantauan.

Baca juga: Pilihan Oleh-Oleh Mudik Lebaran untuk Tetangga dan Rekan Kerja (PART II)

Nah, biasanya di momen hari pertama bekerja ataupun bertemu kembali dengan tetangga, kita akan bertukar salam sembari memberi buah tangan. Apa saja ya referensi panganan atau oleh-oleh yang pantas untuk dibagi-bagikan? Ini dia beberapa di antaranya!

1/ Medan, Sumatera Utara

Medan memiliki sajian bercita rasa kuat khas Sumatera. Biasanya kita akan ditodong bolu gulung, Risol, dan Bika Ambon yang nyatanya tidak ada kaitan dengan kota di Maluku ini.

Cari di sini: Bolu Gulung Meranti, Risol Gogo, Bika Ambon Zulaikha

2/ Palembang, Sumatera Selatan

Menyantap empek-empek di bawah jembatan Ampera, bisa jadi menimbulkan kesan tersendiri bagi ENDEUSiast saat berkunjung ke Sumatera bagian selatan ini. Nah, kelezatan empek-empek asli Palembang ini juga merambah sebagai sajian oleh-oleh yang dapat bertahan cukup lama selama perjalanan. Asalkan kamu memperhatikan proses penyimpanannya secara benar ya.

Cari di sini: Pempek Pak Raden, Pempek Beringin, Pempek Candy

3/ Cirebon, Jawa Barat

Selain mengunjungi berbagai peninggalan sejarah yang banyak tersebar di kota yang mendapat julukan Kota Udang ini, ENDEUSiast sudah tentu wajib memborong terasi dan petis asli Cirebon, sirup buah legendaris Tjampolay yang berasal dari Sawo Belanda, Tape Ketan Daun Jambu, dan Kerupuk Kulit yang nikmat disantap dengan semangkuk Empal Gentong! Sllllrp …..

Cari di sini: Kampung Batik Trusmi, Toko Pangestu, Pasar Kanoman

4/ Yogyakarta, Jawa Tengah

Menyebut Yogyakarta sudah pasti ingatan kita langsung tertuju ke Bakpia! Walaupun lebih awal dikenal dengan isian kacang hijau, saat ini terdapat modifikasi bakpia dengan isian keju, cokelat, ataupun campuran arang. Belakangan malah terdapat varian baru dari Bakpia, yakni Bakpia kukus! Selain Bakpia, jangan lewatkan juga kelezatan Gudeg sebagai buah tangan untuk orang rumah ya.

Cari di sini: Bakpia Pathok, Bakpia Kurnia Sari, Bakpiaku, Bakpia Kukus Tugu Jogja

Ayu Nainggolan

Pemuja rasa dan penikmat cerita

Ikuti Instagram