Mudik Lebaran dengan Bekal Makanan Sehat? Bisa saja!
Mudik Lebaran dengan Bekal Makanan Sehat? Bisa saja!

Untuk menjaga stamina selama perjalanan mudik, ENDEUSiast harus membawa bekal makanan sehat.

Mudik lebaran menggunakan transportasi pribadi maupun umum tetap dibutuhkan persiapan dan bekal yang cukup.

Lebaran sebentar lagi. Apa ENDEUSiast sudah punya rencana untuk mudik lebaran?. Bagi ENDEUSiast yang mau mudik jangan coba-coba untuk tidak membawa bekal sama sekali ya. Mau naik transportasi pribadi atau umum tetap saja kita akan menghabiskan waktu diperjalanan, jadi sangat penting untuk membawa bekal.

Bekal yang dibawa pun bukan sembarang bekal. ENDEUSiast harus memperhatikan dari segi kesehatan juga. Jadi lebih baik bawalah bekal makanan sehat untuk menjaga stamina selama diperjalanan. Berikut ini adalah beberapa bekal makanan sehat yang bisa dibawa ketika mudik lebaran.

1/ Nasi, Lauk dan Sayuran

Nasi menjadi makanan pokok orang Indonesia. Rasanya belum lengkap bila belum makan nasi. Nah, bagi ENDEUSiast yang ingin mudik lebaran bisa membawa nasi, lauk dan sayuran untuk bekal. Lauknya apa saja bisa ikan atau ayam. Begitu juga untuk sayurannya karena semua sayuran sudah pasti memiliki kandungan gizi dan vitamin. Sebaiknya siapkan bekalnya beberapa jam sebelum berangkat agar tidak terburu-buru.

2/ Roti

Bila tidak mau membawa nasi, ada alternatif lainnya yang bisa ENDEUSiast jadikan sebagai bekal untuk mudik yaitu roti. Kandungan karbohidrat yang cukup tinggi bisa dijadikan sebagai pengganti nasi. Jika tidak suka roti tawar maka ENDEUSiast tinggal menambahkan selai atau mesis sesuai selera. ENDEUSiast juga bisa mengisi roti dengan daging atau telur sehingga bisa membuat kenyang cukup lama selama diperjalanan.

3/ Buah-buahan

Buah-buahan juga bisa ENDEUSiast jadikan sebagai bekal sehat untuk dibawa mudik lebaran nanti. ENDEUSiast bisa memilih buah apa saja yang disukai oleh keluarga. Pastikan mencucinya terlebih dahulu sebelum dibawa perjalanan. Buah-buahan yang ENDEUSiast bawa bisa dimakan secara langsung atau dikupas kulitnya. Bila ingin rasa yang berbeda, ENDEUSiast juga bisa loh bikin salad buah. Untuk melihat resepnya bisa klik di sini . Campuran berbagai macam buah dan yogurt sangat cocok dijadikan sebagai bekal makanan sehat selama perjalanan.

Sangat mustahil bila kita makan tanpa minum. Apalagi dengan kondisi sedang dalam perjalan mudik lebaran. Air mineral bisa menjaga ENDEUSiast dari dehidrasi serta juga bisa melarutkan makanan yang ada didalam tubuh. Jadi, jangan lupa untuk mempersiapkan bekal air mineral yang cukup sebelum bepergian. Jadi, sudah siapkah untuk mudik lebaran dan membawa bekal makanan yang sehat? Selamat mudik!

Endeustorial

Ikuti Instagram