Mengenal Ciri Khas Masakan Indonesia
Mengenal Ciri Khas Masakan Indonesia

Kelezatan masakan Indonesia memang sudah diakui hingga ke mancanegara. Beberapa hal ini menjadi ciri khas masakan Indonesia.

Kelezatan masakan Indonesia memang sudah diakui hingga ke mancanegara. Beberapa hal ini menjadi ciri khas masakan Indonesia.

Masakan Indonesia terdiri dari banyak jenis dan beberapa bahkan sudah dinobatkan menjadi salah satu makanan paling lezat di dunia. Hal ini membuktikan bila masakan Indonesia mempunyai rasa yang tidak kalah lezat dengan makanan dari negara lain.

Selain itu, masakan Indonesia juga mempunyai beberapa ciri khas yang membuatnya berbeda dengan masakan dari negara lain. Pengaruh suku dan daerah yang berbeda-beda di Indonesia menyebabkan masakan Indonesia menjadi beragam dan mempunyai rasa yang khas. Berikut ini adalah beberapa ciri khas masakan Indonesia yang membedakannya dengan masakan dari negara lain.

1/ Banyak rempah

Indonesia adalah negeri yang kaya dengan rempah-rempah. Tidak heran bila rempah-rempah Indonesia juga digunakan untuk memasak. Hal inilah yang memberikan ciri khas untuk masakan Indonesia yaitu kaya akan rempah.

Bagi orang luar negeri yang tidak terbiasa dengan aroma dan rasa rempah, masakan Indonesia mungkin akan terasa menyengat namun mampu membuat ketagihan.

2/ Pedas

Selain mengandung banyak rempah, masakan Indonesia juga terkenal sebagai makanan dengan cita rasa pedas. Hampir semua masakan Indonesia menggunakan cabai sebagai salah satu bahannya.

Bilapun tidak menggunakan cabai, pasti ada sambal sebagai pendamping makanan. Selain itu, ada banyak jenis sambal yang ada di Indonesia sebagai bagian dari warisan kuliner nusantara.

3/ Gurih

Makanan yang berkaitan dengan rempah biasanya mempunyai rasa yang gurih. Sehingga salah satu ciri khas makanan Indonesia adalah gurih. Selain itu penggunaan santan dalam beberapa masakan juga menambah rasa gurih.

Makanan dengan cita rasa gurih ini juga berlaku untuk camilan, gorengan, dan beberapa jajanan tradisional.

4/ Manis

Tidak hanya rasa gurih, makanan Indonesia juga identik dengan rasa manis. Manis yang dimaksud bukan manis seperti kue namun rasa masakan yang lebih condong ke rasa manis Makanan dengan citarasa manis ini biasa ditemui di daerah Jawa Tengah seperti gudeg, dan sudah menjadi ciri khas masakan dari daerah tersebut.

5/ Berlemak

Ciri khas lain dari masakan Indonesia adalah berlemak. Banyak masakan Indonesia yang menggunakan santan sehingga membuat makanannya mengandung lemak. Salah satu contohnya adalah masakan dari daerah Sumatera seperti masakan Padang dan Minangkabau yang identik dengan penggunaan santan yang kental.

Tidak hanya untuk sayur atau lauk, masyarakat Indonesia juga menambahkan santan untuk memasak nasi dan membuat kue-kue tradisional. Makanan yang berlemak ini menjadi salah satu daya tarik tersendiri dari masakan Indonesia.

Setiap negara mempunyai ciri khas makanan sendiri-sendiri termasuk Indonesia. Ciri khas inilah yang membuat masakan Indonesia terkenal hingga ke mancanegara dan banyak dicari oleh orang luar negeri.

Endeustorial

Ikuti Instagram