Membuat Kulit Ayam yang Gurih dan Krispi
Membuat Kulit Ayam yang Gurih dan Krispi

Kulit ayam menjadi salah satu bagian ayam yang paling disukai karena lezat dan krispi. Ini dia tips memciptakan kulit ayam yang gurih dan krispi!

Kulit ayam menjadi salah satu bagian ayam yang paling disukai karena lezat dan krispi. Ini dia tips memciptakan kulit ayam yang gurih dan krispi!

Tekstur kulit ayam yang krispi dan rasanya yang gurih membuat banyak orang menyukainya. Kulit ayam yang telah digoreng hingga krispi sangat cocok dijadikan sebagai camilan ataupun santapan bersama nasi. Maka tidak heran bila banyak rumah makan yang juga menyediakan menu khusus kulit ayam.

ENDEUSiast juga penyuka kulit ayam krispi? mau mencoba membuat tapi takut gagal? Jangan khawatir, pada kali ini akan diberikan tips cara membuat kulit ayam yang gurih dan krispi.

1/ Pisahkan Kulit dan Lemak Ayam

Tips pertama yang harus ENDEUSiast lakukan untuk membuat kulit ayam krispi adalah dengan memisahkan kulit dan lemak ayam. Buang semua lemak yang menempel pada kulit ayam lalu cuci hingga bersih.

Lemak pada kulit ayam dapat memperlambat proses penggorengan ayam krispi. Nanti akan jadi susah untuk menjadi krispi. Membuang lemak juga bertujuan untuk menghindari bau tengik pada kulit ayam. Jadi, sekalipun tanpa lemak, kulit ayam tetap bisa gurih dan lezat.

2/ Rendam Kulit Ayam di Air Kapur Sirih

Tips yang kedua adalah rendam kulit ayam di air kapur sirih. Caranya adalah larutkan kapur sirih di air lalu tunggu hingga muncul endapan di permukaan air. Nah, yang ENDEUSiast gunakan adalah air yang dibawah endapan, itulah air kapur sirih. Masukkan kulit ayam ke dalam rendaman air kapur sirih dan biarkan selama 1 jam, setelah itu bilas hingga bersih.

3/ Beri Bumbu

Pada dasarnya kulit ayam sudah memiliki rasa gurih. Tetapi ENDEUSiast bisa menambahkan bumbu penyedap seperti merica, garam dan bubuk bawang putih, taburkan sedikit saja. Setelah kulit dibumbui maka selanjutnya adalah mencelupkan kulit ayam pada putih telur yang telah dikocok. Tidak perlu terlalu banyak, yang penting semua kulit ayam telah terlapisi oleh putih telur.

Langkah selanjutnya adalah mencampurkannya kedalam tepung beras. Tujuannya adalah untuk membuat kulit ayam lebih krispi dan tahan lama.

4/ Goreng Kulit Ayam

Inilah langkah terakhir yaitu menggoreng kulit ayam dengan menggunakan banyak minyak. Teknik ini biasa disebut dengan deep frying artinya kulit ayam digoreng hingga semuanya terendam oleh minyak. Pilihlah minyak yang berkualitas agar hasil hidangan tetap sehat, Gunakan api besar untuk mencegah terjadinya kegosongan pada kulit ayam.

Demikianlah tips membuat kulit ayam yang gurih dan krispi. Bisa dijadikan sebagai camilan anak ketika piknik bersama teman-temannya. Tambahkan saus agar rasanya lebih enak. Untuk kreasi kulit krispi lainnya bisa melihat di sini .

Endeustorial

Ikuti Instagram