Ingin Mulai Hidup Sehat Melalui Makanan? Ini Dia Tipsnya
Ingin Mulai Hidup Sehat Melalui Makanan? Ini Dia Tipsnya

Sehat

Semua orang pasti ingin hidup sehat, tapi sayangnya nggak tau harus mulai dari mana. Sebenarnya bisa dimulai dari makanan yang kita makan loh.

Hidup sehat memang impian bagi semua orang. Tapi sayangnya bagi sebagian orang masih banyak yang nggak tau harus mulai dari mana. Selain dari pola hidup yang diperbaiki, ada juga nih dari pola makan yang perlu diubah agar bisa lebih sehat lagi.

Meski begitu, nggak bisa juga kita langsung terjun menjadi seorang yang 100 persen hidup sehat dengan hanya mengonsumsi yang sehat-sehat juga. Semua itu ada prosesnya, nggak bisa langsung.

Mungkin ada juga yang bisa langsung, tapi kebanyakan dari kita pasti mau ada prosesnya untuk mencapai ke sana. Nah sekarang bagaimana caranya agar bisa memulai hidup sehat? At least bisa lebih sehat dari sebelumnya.

Kalau Chef Yuda Bustara dalam video Chef of the Month- nya bersama Endeus mengatakan “tidak ada makanan yang tidak sehat, yang ada itu adalah gaya hidup yang tidak sehat.” Jadi percuma juga kalau makan sehat seperti salad contohnya tapi masih dengan gaya hidup yang nggak sehat, merokok contohnya.

Ya, tips dari Chef Yuda memang benar adanya. Semua memang tergantung dengan gaya hidup yang kita jalankan. Jangan sampai udah coba makan sehat tapi tetap dengan gaya hidup yang nggak sehat. Chef yang juga akan meramaikan Endeus Festival ini menyarankan untuk masak sendiri di rumah agar lebih terjaga kebersihan dan kesehatan dari makanannya itu sendiri. Karena kita tau apa yang kita makan.

Jadi langkah yang utama agar bisa hidup lebih sehat adalah gaya hidup sehat. Nah, setelah bertekad untuk bisa mengubah hidup sehat baru bisa memulainya dengan makanan-makanan yang sehat.

Di sini juga perlu menyesuaikan lidah kita dengan makanan-makanan sehat. Karena seperti yang mungkin udah kita tau, kalo makanan sehat itu cenderung memiliki rasa yang nggak enak.

Kenapa nggak enak? Karena palet lidah kita udah terbiasa dengan gurih dari MSG, manis, pedas, dan lainnya sedari dulu. Jadi begitu kena makanan sehat yang rasanya masih “murni” cenderung kita nggak doyan karena rasanya yang nggak seperti biasanya kita konsumsi.

Dihubungi oleh tim Endeus, Yoesi Ariyani , pelaku gaya hidup vegan yang juga suka membagikan resep-resep endeus di akun media sosialnya, memberikan tips untuk memulai hidup sehat. Awalnya cukup simple untuk dipraktikkan.

“Minum green smoothie sebagai pengganti sarapan selama tiga bulan. Gunanya adalah untuk memperbaiki palet lidah kita yang selama ini udah akrab dengan MSG, pedas, dan manis,” ujarnya. “Jadi green smoothie bisa dipakai sebagai ‘pencuci’ palet lidah agar bisa menetralkan kembali lidah kita.”

Buat yang masih bingung dengan green smoothie bisa dibaca di sini lebih detailnya liputan Endeus bersama Yoesi Ariyani.

Nah sekarang udah tau kan gimana untuk memulai hidup sehat melalui makanan? Saatnya bagikan menu makanan sehatmu ke media sosial Endeus dengan mention atau tag @endeus.tv di Instagram.

Lion Haloho