Daftar Bumbu Masakan yang Sering Digunakan di Asia
Daftar Bumbu Masakan yang Sering Digunakan di Asia

Apa saja sih bumbu yang digunakan untuk masakan-masakan Asia?

Meskipun sama-sama berada di benua Asia, nyatanya masakan setiap negara bisa sangat berbeda. Hal ini karena setiap masakan menggunakan bumbu yang berbeda meskipun bahannya relatif sama. Masakan Asia seperti masakan Jepang, Cina, Thailand, Korea, dan sebagainya memang terkenal dengan citarasa yang lezat.

Secara umum, masakan Asia menggunakan bumbu-bumbu dasar seperti bawang putih, bawang Bombay, bawang merah, dan sebagainya. Selain bumbu dasar tersebut, masakan Asia juga menggunakan beberapa bumbu dasar yang lain seperti berikut ini.

1/ Bawang Cina

Bawang cina atau dikenal sebagai lokio adalah salah satu bawang yang biasa digunakan dalam aneka masakan Cina. Lokio biasanya digunakan hanya umbinya yang beraroma harum dan tidak menyengat. Bawang ini bisa dikonsumsi mentah, dicampur dengan asinan, ataupun digunakan sebagai bumbu tumisan.

2/ Daun Ketumbar

Cilantro atau daun ketumbar biasanya banyak digunakan untuk masakan Thailand, Kamboja, Myanmar, dan sebagainya. Sekilas daun ketumbar ini mirip dengan daun kemangi namun dengan aroma khas yang berbeda. Daun ketumbar ini bermanfaat untuk menghilangkan bau amis pada olahan seafood seperti pada som tam dan tom yum dari Thailand. Sebagian besar masakan menggunakan hanya daunnya saja yang diiris halus. Selain itu, beberapa masakan juga menggunakan akar daun ketumbar.

3/ Lada Szechuan

Lada Szechuan atau Szechuan pepper adalah salah satu rempah yang umum ditemukan dalam kuliner Cina. Berbeda dengan lada biasa, lada Szechuan ini mempunyai butiran yang lebih kecil dengan rasa dan aroma yang tidak terlalu kuat. Lada Szechuan ini juga digunakan sebagai campuran pada five spices powder atau bumbu ngohiong. Kalau di Indonesia, lada Szechuan ini bisa digantikan dengan andaliman karena aroma dan rasanya mirip.

4/ Bunga Lawang

Dibanding dengan rempah lain seperti lada, pala, ataupun cengkih, bunga lawang memang kurang populer. Padahal bunga lawang ini adalah salah satu rahasia kenapa sapo tahu bisa mempunyai harum yang khas. Hal ini karena aroma bunga lawang yang digunakan untuk masakan-masakan Cina, Jepang, Thailand, dan Vietnam.

5/ Angkak

Angkak adalah fermentasi dari beras ketan atau beras biasa dan dikeringkan hingga warnanya merah tua. Bumbu yang satu ini digunakan dalam masakan dan minuman sebagai pewarna sekaligus pemberi rasa. Angkak biasanya digunakan untuk masakan daging, ayam, sup, serta sayuran.

6/ Kecap Ikan

Bagi beberapa negara Asia, kecap ikan adalah salah satu saus yang harus selalu ada. Masakan Korea, Thailand, Kamboja, hingga Vietnam sebagian besar menggunakan kecap ikan sebagai bumbu masakan. Kecap ikan ini memberikan rasa asin gurih khas seafood pada masakan meskipun masakan tersebut tidak menggunakan seafood.

Endeustorial

Ikuti Instagram