Cara Memasak Makanan Pahit Agar Terasa Lebih Enak
Cara Memasak Makanan Pahit Agar Terasa Lebih Enak

Cara memasak dengan bahan khusus ini bisa mengurangi rasa pahit yang dihasilkan dari masakan, bahkan membuatnya terasa lebih enak.

Cara memasak dengan bahan khusus ini bisa mengurangi rasa pahit yang dihasilkan dari masakan, bahkan membuatnya terasa lebih enak.

jika ENDEUSiast pernah merasakan makanan yang pahit sebelumnya, ENDEUSiast pasti secara tidak sadar mengetahui mana makanan yang pahit dijamuan-jamuan berikutnya. Panca indera kita seolah beradaptasi dengan mendeteksi mana makanan pahit dan berusaha menghindarinya karena wajah kita berubah ketika menyantapnya.

Padahal sebenarnya, makanan dengan rasa pahit memiliki kebaikan untuk tubuh. misalnya saja memperkuat immune system . Dibanding menghindarinya, bagaimana jika ENDEUSiast mencoba memudarkan pahitnya saja.

A/ Beberapa Jenis Makanan Pahit

Ada beberapa jenis makanan dengan rasa pahit:

1/ Bitter Melon (Pare)

Masuk dalam kategori buah, pare adalah buah tropis dengan rasa getir dan pahit. Warna pare yang hijau segar sering menipu, karena orang mengira rasanya akan menjadi gurih lezat ketika disantap. Tetapi ternyata sangat pahit bila tidak diolah dengan benar.

2/ Makanan Fermentasi

Makanan fermentasi mengandung campuran unik rasa pahit dan asam. Misalnya seperti kefir, yogurt , dan acar. Meskipun rasa pahitnya tidak separah pare, tetapi makanan fermentasi tak sedap disantap jika rasanya terlalu pahit.

3/ Jamu

Meskipun terkadang berbentuk minuman, namun jamu juga kadang berbentuk bubuk. Jadi tidak bisa langsung masuk kategori minuman. Jamu pahit termasuk kunyit, kunir, , kemangi, chamomile, peterseli, dan oregano.

B/ Menyeimbangkan Rasa Pahit di Makanan

Hal pertama yang harus ENDEUSiast catat adalah jangan menghilangkan rasa pahit sepenuhnya. Seimbangkan saja karena yang ENDEUSiast butuhkan sebenarnya adalah tips untuk menyeimbangkan rasa pahit sehingga terasa lebih baik.

1/ Tambahkan sedikit rasa manis

Rasa manis akan menutupi kepahitan, memungkinkan rasa keseluruhan menjadi tidak terlalu pahit. Tetapi ingat, penggunaan gulanya jangan berlebihan ya.

2/ Jadikan lebih asin

Anehnya, garam menyeimbangkan kepahitan lebih baik daripada gula. Bahkan pare yang sangat pahit pun dapat berkurang rasa pahitny, setelah diremas-remas dengan garam berulang kali. jangan lupa untuk mencucinya hingga bersih sebelum diolah, agar hasil masakan tidak menjadi terlalu asin.

3/ Gunakan asam

Pahit adalah kebalikan dari asam, menambahkan asam seperti jus jeruk atau cuka dapat menyeimbangkan rasa. Asam bekerja sangat baik untuk menyeimbangkan sayuran pahit.

4/ Tambahkan sedikit lemak

Lemak akan membuat makanan pahit terasa (lebih baik) kurang pahit. Mereka adalah pasangan alami. Kopi hitam dengan krim atau saus minyak pada sayuran berdaun gelap adalah contoh yang baik.

5/ Campurkan makanan pahit dengan makanan lain

Jangan membuat salad yang penuh dengan satu jenis sayuran hijau yang pahit. Sebagai gantinya, gunakan berbagai sayuran, beberapa manis, beberapa pahit untuk salad seimbang.

Meskipun bukan daftar bahan yang lengkap, berikut adalah beberapa makanan dasar yang dapat dipilih yang dapat membantu menyeimbangkan rasa:

Pahit: seledri, endive, kale, sawi, peterseli

Asin: Acar, sayuran laut, tamari, garam laut

Manis: Wortel (dimasak dan mentah), kubis matang, bawang panggang, ubi jalar, labu, ketela

Asam: Jeruk (jeruk, lemon, jeruk nipis), makanan fermentasi, acar

Endeustorial

Ikuti Instagram