Aneka Buah untuk Puding Nan Cantik
Aneka Buah untuk Puding Nan Cantik

Puding memang identik dengan buah untuk membuat rasanya segar, namun apakah semua buah cocok dijadikan puding?

Puding adalah makanan penutup yang sangat digemari oleh keluarga. Banyak sekali variasi olahan puding yang wajib dicoba. Kita tinggal melihat resepnya melalui internet atau majalah.

Salah satu variasi puding yang harus dicoba untuk dibuat adalah puding buah. Penambahan buah tak hanya membantu menambah kelezatan rasanya saja,namun buah juga mampu menambah nilai gizi sebuah puding. Lalu, buah apa saja yang cocok untuk diolah menjadi puding?

Mangga

Mangga yang manis namun segar tentu akan membuat rasa puding menjadi istimewa. Campurkan saja jus mangga dan susu pada adonan puding, aduk, dan cetak sesuai selera. ENDEUSiast juga bisa menambahkan potongan mangga dan fla susu di atasnya. Yummy.

Strawberry

Si merah ini memang tak pernah gagal membuat siapa pun menyukainya. Strawberry sangat fleksibel diolah menjadi penganan apapun, dari jus, milkshake, dan hidangan lainnya semakin enak berkat strawberry. Untuk puding ENDEUSiast hanya perlu membuat adonan puding susu, lalu bagi adonan menjadi dua. Campur salah satu adonan puding dengan jus strawberry. Selanjutnya, susunlah buah strawberry di dasar gelas dan tuang puding dengan urutan puding strawberry, puding susu, kembali ke strawberry. Siapkan juga saus atau vla strawberry sebagai pelengkapnya. Strawberry yang asam manis pasti akan memanjakan lidah.

Buah Naga

Buah naga memiliki rasa yang cenderung kurang manis, sehingga sebaiknya ENDEUSiast mencobanya mengolahnya menjadi puding. Dijamin si kecil juga pasti suka. Blender buah naga dan masukkan ke dalam adonan agar-agar yang sudah matang. Agar lebih nikmat, berikan tambahan air perasan jeruk nipis. Tuang ke dalam cetakan.

Pepaya

Tekstur pepaya yang lembek biasanya membuat buah yang satu ini dihindari. Untuk memanfaatkan buah pepaya sebagai puding, haluskan pepaya dan campur ke dalam adonan puding. ENDEUSiast juga bisa memasukkan potongan buah pepaya ke adalah adonan puding. Siapkan pepaya yang telah dipotong, lalu tuang dengan adonan puding susu.

Kelapa Muda

Terakhir, ENDEUSiast bisa menggunakan kelapa muda untuk membuat puding. Caranya cukup mudah, yaitu dengan membei toping kelapa muda yang berlapis-lapis. Rasa puding akan semakin segar dan menarik warnanya jika ENDEUSiast menambahkan sirup cocopandan. Jika sudah mengeras dan dingin, maka puding kelapa muda siap dinikmati. Jika memiliki kelapa muda, yuk coba resep Puding Jeruk Kelapa Muda

Itulah beberapa buah yang bisa ENDEUSiast jadikan pilihan untuk membuat puding. Masih banyak buah lain yang bisa ENDEUSiast jadikan pilihan seperti semangka, jeruk, melon, dan buah lainnya. Apapun buahnya sebaiknya tambahkan buah ke dalam puding ENDEUSiast agar nilai gizinya meningkat. Selamat mencoba.

Endeustorial

Ikuti Instagram